Friday, 19 April 2024
HomeViralViral! Pria Ini Lapor Polisi, Beli Ganja Pas Dibuka Isinya Daun

Viral! Pria Ini Lapor Polisi, Beli Ganja Pas Dibuka Isinya Daun

Bogordaily.net – Sebuah video yang menampilkan seorang lelaki berjaket hijau yang melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, Sumatra Selatan. Dia mengaku jadi korban .

Uniknya dalam laporannya, yakni perkara yang dia laporkan adalah pembelian paket namun isinya hanya daun seledri.

Alhasil, yang bertugas sampai bingung sendiri harus merespons seperti apa atas laporan lelaki yang mengaku bekerja sebagai tukang ojek tersebut.

Dalam cuplikan video dilansir Tribunnews yang pertama kali tayang diunggah akun Instagram @Palembang_Bedesau, lelaki itu tanpa ragu menampilkan bungkusan koran.

Di dalamnya terdampat daun seperti gabungan seledri dan rumput. yang bertugas kemudian merekam pengakuan sang pengemudi ojek.

“Kami kasih duit beli [] Rp50 ribu pak. Kami ni ngojek pak,” ungkap lelaki itu dalam cuplikan video. “[Isinya hanya] daun pak.”

Salah satu petugas dalam rekaman yang sama lantas menanyakan maksud kedatangannya ke kantor . “Melapor kami pak, ditipu beli ganja,” tandasnya.

Salah satu petugas lantas mengingatkan pada lelaki yang tidak diungkap identitasnya tersebut, bahwa ganja saat ini masih termasuk narkotika golongan satu dalam UU Narkotika. Alhasil, tindakannya melapor justru bisa membuatnya berurusan dengan hukum.

Sembari tersenyum, lelaki itu pun menjawab kalau dia tidak pernah berurusan dengan ganja sebelumnya. “Baru pertamo inilah Pak [baru pertama kali coba membeli],” ujarnya.

Video itu membuat netizen salut, mengingat si tukang ojek seakan dengan berani masuk ke kandang singa melaporkan ganja.

“Benar2 berani bapaknya…. Gak tanggung2 bikin laporannya di Polrestabes,” tulis salah satu akun Instagram saat mengomentari video tersebut.

Dilansir dari beberapa sumber, Kasat Narkoba Polrestabes Palembang Kompol Mario Invanry membenarkan ada lelaki yang datang melapor ke kantornya karena tertipu membeli paket ganja namun ternyata isinya seledri. Laporan itu masuk pada 28 Maret lalu.

Kompol Mario menyatakan lelaki tersebut tidak jadi diproses pidana, meski dengan polos mengaku berniat membeli marijuana.

“Setelah kita selidiki, ternyata dia itu stres [ada gangguan jiwa],” ujarnya.

Terlepas dari kasus unik di Palembang ini, peredaran ganja palsu beberapa kali terjadi di Indonesia. Kasus macam itu jelas membuat aparat serba salah, karena kalau pun hendak dikenakan pasal , maka harus ada korban pembeli ganja yang melaporkan kerugian.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here