Bogordaily.net – Cara goreng kentang renyah ala chef hotel mewah, dijamin maknyus. Berikut ini akan dijelaskan bagaimana sih cara chef hotel-hotel berbintang itu menggoreng kentang hingga terasa lezat.
Cara goreng kentang renyah itu salah satunya yakni menggunakan air frayer karena disebut lebih sehat karena tidak perlu menggunakan minyak. Tapi Celebrity Chef, Yuda Bustara, mengakui jika air frayer bikin masakan jadi kurang gurih dan lebih mudah melempem atau tidak crunchy.
Sehingga chef yang hobi berolahraga ini memberikan tips memasak kentang goreng menggunakan air frayer agar rasanya lebih gurih.
“Memang nggak bisa seenak masak pakai minyak goreng, karena kalau minyak goreng itu benar-benar kerendam. Jadi tipsnya adalah chicken nuggetnya atau apapun itu yang digoreng, kentang, kasih minyak sedikit aja,” ujar Chef Yuda dalam acara peluncuran Modena Kitchen One Stop Solutions di Kemang, Jakarta Selatan, Rabu 24 Mei 2022 seperti dikutip dari suaracom.
Ia menjelaskan, sebelum dimasak, balurkan dulu satu sendok minyak goreng di atas kentang atau nugget, kemudian aduk di dalam wadah, sebelum dimasukan ke air frayer.
Chef berusia 34 tahun mengatakan, meski tetap menggunakan minyak, tapi jumlah minyaknya berkurang hingga 90 persen, dan tidak perlu sampai merendam bahan makanan dalam minyak goreng.
“Kalau biasanya kita pakai 250 mililiter untuk menggoreng, ini kita cuma pakai 1 sendok makan aja. Saya tambahkan minyak sedikit saja, jadi bisa 90 persen berkurang minyaknya,” papar seraya mempraktikkan memasak menggunakan Air Frayer Moderna 1510.
Lebih lanjut, khusus untuk jenis masakan dengan bahan atau adonan basah seperti bakwan, memasak di air fryer butuh usaha lebih, salah satunya perlu menggunakan loyang di dalam air fryer.
“Cuman air frayer itu agak susah kalau masak bakwan basah, tipsnya adalah bisa dikukus dulu baru taruh di air frayer. Atau kalau dikukus dia sudah ada bentuknya gitu baru di air frayer, kalau yang adonan basah-basah bisa pakai loyang,” tutupnya. ***