Monday, 25 November 2024
HomeTravellingFasilitasi Pecinta Tanaman Kepada Pengunjung, Bree Coffee & Kitchen Hadirkan Bree Nursery

Fasilitasi Pecinta Tanaman Kepada Pengunjung, Bree Coffee & Kitchen Hadirkan Bree Nursery

Bogordaily.net – Agar bisa memfasilitasi pecinta tanaman sekaligus edukasi kepada para pengunjung, Bree Coffee & Kitchen hadirkan Bree Nursery.

Bree Nursery merupakan tempat bagi beberapa tumbuhan yang sederhana, dan juga sebagai edukasi kepada para pengunjung yang mendatanginya.

Menurut Marketing Executiveinal Bree Coffee and Kitchen yang akrab disapa Jay, ia mengatakan, Nursery juga sebagai wujud apresiasi kepada tanaman.

“Tumbuhan yang sederhana sampai yang premium seperti Variegata, Philondendron, Anthurium, Aglonema dan lainnya,” ungkapnya kepada Bogordaily.net Senin, 30 Mei 2022.

Lanjutnya ia mengatakan, gagasan atau ide untuk membuat Bree Nursery sendiri adalah owner dari Bree.

“Lahan Bree keseluruhan 1 hektar, dan bukan hanya ada greenhouse tetapi banyak tumbuhan langka yang diliarkan,” tambahnya.

Untuk mendatangkan tanaman, kata Jay, pihak Bree bekerjasama dengan para penggiat tanaman yang ada di Bogor khususnya.

“Kita bekerjasama dengan penggiat tanaman di Bogor, jadi dari situ sumber tanaman, namun tidak sedikit pula yang memang tumbuh di lahan Bree,” jelasnya

Dan untuk pengunjung yang ingin melihat atau belajar mengenai tanaman saat ngopi, bisa langsung aja datang ke Bree Coffee dan Kitchen.

Bree Coffee & Kitchen terletak di Jalan Raya Cihideung No. 36, Cijeruk, Kabupaten Bogor Bogor.

Atau jika ingin melihat lebih detail, pengunjung bisa ditemani oleh karyawan dari Bree yaitu Gilang, yang siap memandu jika ingin melihat-lihat tanaman di Bree atau mau ke Greenhouse*

(Muhammad Irfan Ramadan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here