Saturday, 23 November 2024
HomeNasionalNahas, Bocah 4 Tahun Tewas Tenggelam di Kolam Pemandian Umum

Nahas, Bocah 4 Tahun Tewas Tenggelam di Kolam Pemandian Umum

Bogordaily.net – Nahas, seorang bocah (MI) berusia 4 tahun, tewas tenggelam di kolam pemandian di area kolam renang Taman Herbal Insani, Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari, Depok, pada Jum’at, 6 Mei 2022.

Kejadian itu ramai di media sosial. Atas kejadian tersebut, pihak pengelola pun memverifikasi melalui Manager Pengembangan dan Operasional Taman Herbal Insani Hendro Triatmojo.

Dirinya memaparkan bahwa melalui pantauan CCTV yang ada ditempatnya, diketahui awalnya MI bermain di kolam anak-anak hingga akhirnya dia menerobos masuk kolam renang khusus dewasa yang ketinggiannya mencapai 1,2 meter. Padahal disana ada pagar pembatas antara kolam dewasa dan kolam anak-anak.

“Kejadian ini adalah musibah yang tidak ada pihak manapun yang menginginkan,” ucapnya.

Untuk itu pihak wisata telah berembuk dan bermusyawarah kepada keluarga korban untuk bertanggung jawab penuh atas kejadian yang telah terjadi.

“Kami sudah mediasi kepada keluarga dan semoga kejadian ini tidak terjadi dikemudian hari,” ujar Hendro.

Sementara itu, Kapolsek Bojongsari, Kompol Muhammad Syahroni mengatakan, dari delapan penjaga kolam renang yang ada di Taman Herbal Insani, semuanya belum memenuhi kualifikasi sebagai penjaga kolam renang.

“Untuk itu akan kami adakan penyelidikan lebih lanjut terkait kasus dan para pengembang tempet wisata ini,” ujar Kompol Roni, dikutip dari Radardepok, Minggu, 8 Mei 2022.

Menurut Kompol Roni, jika terbukti terdapat kelalaian dari pihak wisata yang mengakibatkan bocah berisua 4 tahun tewas tenggelam, maka sebagai penegak hukum dirinya tidak segan-segan menghukum pelaku dengan pasal 359 terkait kelalaian dengan ancaman penjara hingga lima tahun.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here