Friday, 26 April 2024
HomeBeritaKabar Duka, 7 Jemaah Haji Indonesia Wafat di Tanah Suci

Kabar Duka, 7 Jemaah Haji Indonesia Wafat di Tanah Suci

Bogordaily.net – Kementerian Agama melalui Media Center Haji (MCH) melaporkan kabar duka dari . Satu lagi jemaah haji Indonesia yang berada di kota suci meninggal dunia.

Adapun jemaah yang wafat atas nama Sugiansyah Basuki M Yamin (50). Almarhum merupakan jemaah dari embarkasi Banjarmasin atau BDJ 3.

Dokter Spesialis Jantung Klinik Kesehatan Haji Indonesia, dr. Muhaimin Munizu menerangkan, jemaah tersebut mengalami serangan jantung.

Surat kematian atau Certificate of Death (CoD) jemaah tersebut sudah terbit.

“Ya benar serangan jantung,” ujarnya, saat dikonfirmasi Media Center Haji (MCH) , dikutip dari PMJ, Selasa 21 Juni 2022.

Sebelum meninggal dunia, jemaah tersebut melakukan ziarah dilanjutkan salah Zuhur di Masjid Nabawi.

Setelah selesai, yang bersangkutan langsung menuju ke hotel untuk istirahat.

Data per 20 Juni, total jemaah haji Indonesia meninggal menjadi tujuh orang. Antara lain, Suhati Rahmat Ali, Bawuk Karso Samirun, Muslim Abdul Wahab Salam, Bangun Lubis Wahid, Hasbullah Burlian, Purnomo Sukariyo Sastro dan terakhir Sugiansyah Basuki.

Sebelumnya, seorang anggota jemaah dari daerah Embarkasi Solo meninggal dunia di Kota , Arab Saudi, 18 Juni 2022. Calon haji dari bernama Purnomo bin Sukaryo (61) meninggal dunia karena penyakit kardiovaskuler.

“Penyebab kematian penyakit kardiovaskuler,” kata Tenaga Kesehatan Haji Indonesia Dyah Listyorini sebagaimana dikutip Media Center Haji Kementerian Agama di , Minggu (19/8/2022). Dyah mengatakan bahwa Purnomo pingsan sebelum meninggal. Petugas kesehatan yang ada di lokasi kejadian langsung memberikan pertolongan pertama.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here