Bogordaily.net – Turnamen piala Bupati Cup U-19 berlangsung di stadion Mini Leuwiliang, kabupaten Bogor, Senin, 6 Juni 2022, mempertemukan Tim Dramaga melawan Tim Cibungbulang. Pada laga ini, Skuad Dramaga menang 2-1, atas Cibungbulang.
Diketahui, Komite Olahraga Kecamatan (KOK) Dramaga menggelar turnamen piala Bupati Cup U-19. Pada putaran pertama, kedua tim yang bertanding yakni Tim Dramaga bertemu dengan Tim Cibungbulang.
Jalannya pertandingan pada babak pertama, pada menit ke 48, pemain belakang Cibungbulan dengan sengaja melakukan kesalah terhadap pemain Dramaga. Wasitpun, menghadiahi kartu merah.
Tentandangan pinalti berhasil di eksekusi dengan baik oleh pemain Dramaga, Ariel. Gol pun tercipta melalui tendangan pinalti. Kedudukan semetara, 1-0.
Tak berselang lama, terjadi hadsball di dalam kotak penalti. Cibungbulan pun berhasil menyamai kedudukan melalui tendangan penalti. Wahyudin pemain depan Cibungbulang sukses mengeksekusi tendangan pinalti
Bapak pertama, berakhir dengan kedudukan imbang, 1-1. Memasuk babak kedua, Dramaga dengan penuh semangat kembali mengobrak-abrik pertahanan lawan.
Dibabak kedua pun, tendangan dari kotak pinalti terjadi lagi. Kali ini, kembali Tim Dramaga mengeksekusi tendangan penalti melalui Ariel
Untuk kedua kalinya, Ariel berhasil memasukan bola melalui tendangan penalti. Kedudukanpun berubah menjadi 2-1.
Hingga babak kedua berakhir, kedudukan tetap 2-1. Kemangan berhasil diciptakan oleh Tim asuhan Herman.
Dengan kemenangan 2-1 yang didapatkan oleh Tim Dramaga, sang pelatih Herman nampak bangga dengan anak-anak asuhnya itu. Ia mengaku puas dengan pola permainan yang dimainkan oleh anak-anak nya itu.
“Puas dengan penampilan anak-anak yang bermain all out. Percaya diri dan solid ditengah gempuran para pemain Cibungbulang,” kata Herman, Pelati Tim Dramaga.
Tak lupa, acara turnamen ini berhasil terselenggara karena ada beberapa sponsor didalamnya. Seperti salah satunya, gaizkaofficialshop. Brand lokal ini, memberikan dukungan penuh atas terselenggaranya turnamen Bupati Cup U-19.***
(Gibran)