Bogordaily.net– Sebuah video yang membuat emak-emak nyesek ini jadi perbincangan netizen. Dia menjelaskan dengan uang Rp50 ribu saat ini jika belanja ke pasar dapat apa saja?
Alhasil, sang ibu itu hanya bisa mendapat sedikit bumbu dapur, karena dipicu harga yang terus naik.
Padahal biasanya, saat harga masih stabil belanjan ke pasar dengan uang sebesar itu bisa untuk membeli bumbu dapur dan sayurannya.
Dalam video itu, seorang wanita berbagi video tentang bahan makanan yang ia beli dengan selembar uang Rp50 ribu. Hal tersebut ia unggah melalui akun TikTok @pendi123pendi1238.
Dalam unggahan itu, ia menunjukkan bahan-bahan makanan yang ia beli di pasar. Pertama ia menunjukkan beberapa buah cabai rawit di plastik kecil seharga Rp5.000.
Selanjutnya ada pula cabai merah seharga Rp5.000 yang isinya tak sampai 10 buah. Kacang panjang yang juga ia beli Rp5.000 pun tampak sangat sedikit.
Bawang merah dan bawang putih juga masing-masing dibeli seharga Rp5.000. Keduanya pun lagi-lagi dikemas dalam plastik kecil.
Kemudian, ia juga membeli jamur seharga Rp5.000 di plastik kecil dan juga anggur seharga Rp15 ribu. Total semua belanjaannya adalah Rp45 ribu dan hanya mendapat sedikit bahan makanan saja.
Harga-harga bahan panganan yang mulai naik terasa mencekik para warga. Ikat pinggang pun perlu dikencangkan agar tetap hemat hingga harga kembali normal.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
“Dunia perdapuran sedang tidak baik-baik saja. Beli cabai bawang Rp5.000 cuma cukup untuk sekali masak,” komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. “Mending beli mateng deh. Alternatif lain telur kecap aja lah,” ujar warganet ini.
“Mulailah kembali membudidayakan tanaman. Manfaatkan halaman rumah dengan bumbu dapur dan sayur-sayur organik,” tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (29/6/2022), video belanja ke pasar itu sudah ditonton sebanyak 5 juta kali di TikTok.