Friday, 22 November 2024
HomeBeritaBelanja Lagi! Tottenham Resmi Boyong Djed Spence

Belanja Lagi! Tottenham Resmi Boyong Djed Spence

Bogordaily.net– Pada bursa tranfser pemain musim panas ini, Tottenham Hotspur tampaknya belum puasa mendatangkan pemain baru. Kekinian, The Lilywhites resmi memboyong Djed Spence sebagai rekrutan ke-6.

Tottenham resmi mengumukan kedatangan Spence pada Selasa 19 Juli 2022. Bek Kanan berusia 21 tahun itu direkrut dari Middlesbrough, dengan nilai transfer sekitar 12,5 juta paun, belum termasuk bonus tambahan.

Spence menjadi rekrutan keenam Tottenham musim panas ini. Sebelumnya tim asuhan Antonio Conte sudah merekrut Clement Lenglet, Ivan Perisic, Yves Bissouma, Fraser Foster, dan Richarlison.

“Saya sangat bersyukur punya kesempatan berada di sini dan membela klub ini,” kata Djed Spence di situs resmi Tottenham Hotspur dikutip Detik.com.

“Semua ingin bermain di Liga Inggris dan sebagai anak yang cuma bisa menontonnya, itu adalah impian. Tim besar, kontestan di Liga Champions, dan anda [unya beberapa pemain terbaik adalah sebuah kemewahan bisa berada di sini,” sambung Spence.

Pada musim lalu, Djed Spence tampil apik bersama Nottingham Forest sebagai pemain pinjaman. Ia bermain sebanyak 46 kali dan turut bikin 3 gol, yang membantu Nottingham Forest promosi ke Liga Inggris.

Sementara itu sebelumnya Tottenham juga menebus Yves Bissouma seharga Rp445 miliar. Klub Liga Inggris Tottenham Hotspur dikabarkan mengucurkan dana sebesar 25 juta poundsterling atau sekitar Rp445 miliar untuk memboyong gelandang Yves Bissouma dari Brighton and Hove Albion pada bursa transfer musim panas ini.

Sedangkan Ivan Perisic diboyong Tottenham Hotspur ke London dengan status bebas transfer setelah kontraknya bersama Inter Milan habis pada Juni 2022. Pemain berusia 33 tahun, yang bisa bermain sebagai bek sayap dan penyerang, telah menandatangani kontrak dua tahun. Perisic yang memiliki 113 caps untuk Kroasia dan mencetak gol di final Piala Dunia 2018, telah berada di Inter sejak 2015.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here