Friday, 22 November 2024
HomeKabupaten BogorHadir Dalam Pelantikan DPK KNPI, Pesan Iwan Setiawan

Hadir Dalam Pelantikan DPK KNPI, Pesan Iwan Setiawan

Bogordaily.net – Hadir dalam pelantikan Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bogor, Plt Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengatakan tongkat kepemimpinan harus disosialisasikan.

Pelantikan DPK KNPI Kabupaten Bogor berlangsung di Auditorium Setda, Cibinong, pada Selasa 5 juli 2022. Dan dihadiri oleh unsur forkopimda lainnya.

“Banyak yang menyarakan kepada saya, kenapa nanti saja ketika pelantikan pengurus DPD KNPI yang baru untuk hadirnya, justru disinilah momentum yang baik untuk bisa memperkenalkan diri kepada pemuda, dan ini merupakan tongkat sejarah kepemimpinan dan harus disosialisasikan dengan keberadaannya saat ini,” kata Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan.

Iwan menjelaslan bahwa, pelantikan DPK KNPI merupakan momentum baginya sebagai ajang perkenalan diri untuk semua pemuda di Kabupaten Bogor pasca menjabat Plt Bupati yang ditunjuk langsung oleh Gubernur per tanggal 26 Juni 2022 yang lalu.

Dirinya mengakui, harus bisa beradaptasi dengan kegiatan sebagai Plt Bupati, ini harus mendapat dukungan dari semua elemen dan termasuk dari pemuda.

Pasalnya, dengan ruang lingkup wilayah yang sangat luas dan besar, dirinya tentu membutuhkan bantuan dari semuanya, termasuk KNPI Kabupaten Bogor.

“Kenapa kami membutuhkan dukungan dari semuanya, karena dengan wilayah yang luas dan kegiatan yang ekstra tentu membutuhkan dukungan dari semuanya. Mulai tokoh agama, tokoh masyarakat dan tak terkecuali pemuda. Siap bantu saya para pemuda ( serentak siap semua pemuda ), nah ini saya rasa sudah sepakat dan kami pun tak segan-segan siap bantu bagi pemuda KNPI Kabupaten Bogor,” tutup Iwan saat hadir dalam pelantikan DPK KNPI.

(Muhammad Irfan Ramadan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here