Bogordaily.net – Ada yang baru dalam kegiatan PLS (Pengenalan Lingkungan Sekolah) di SMAN 9 Bogor pada tahun ajaran 2022 – 2023 ini.
H. Deni Irawan bersama Topan Oddye Prasetyo, S, SH. M.H. , Anggie Alpiant, S.H dan R Girang L Perkasa dari Law Firm Top & Partners, melakukan terobosan dengan memberikan edukasi hukum kepada pelajar SMA dan SMK, negeri dan swasta di Bogor.
Kegiatan yang bertajuk EDUKASI PELAJAR SADAR HUKUM LAHIRKAN SISWA YANG BERKARAKTER ini secara perdana dimulai di SMAN 9, Jalan Mantarena Bogor, 19 Juli 2022.
Dihadiri Bapak Rahmat, sie kesiswaan SMAN 9 Bogor, para murid baru mendengarkan ceramah edukasi dari tim Law Firm Top & Partners dengan serius.
Anak sebagai bagian dari generasi muda merupakan penerus cita-cita perjuangan bangsa dan sumber daya manusia dalam pembangunan nasional.
“Karena banyaknya fenomena kenakalan remaja di masyarakat dimana frekuensi dan tingkat kekerasan yang semakin mengkhawatirkan, kami dari Law Firm Top & Partners, berinisiatif mengadakan terobosan untuk meningkatkan karakter remaja saat ini, dengan memberikan edukasi hukum agar siswa taat dan patuh terhadap hukum. Dan semoga bisa mencegah terjadinya perbuatan negatif yang sekarang marak terjadi, ” tutur H. Deni Irawan.
“Edukasi Hukum akan kami gulirkan lagi hari kamis, 21 Juli nanti. Kali ini di SMAN 10 Bogor.” Lanjut H. Deni menutup pembicaraan.
(Jhoni Pinot)