Tuesday, 16 April 2024
HomeKota BogorLonjakan Covid-19 Naik, Camat Tanah Sareal Ajak Warga Untuk Vaksinasi Booster

Lonjakan Covid-19 Naik, Camat Tanah Sareal Ajak Warga Untuk Vaksinasi Booster

Bogordaily.net – Guna mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 serta untuk mengoptimalkan penanganan dan pengendalian pandemi Covid-19 Kota Bogor. Camat Tanah Sareal Sahib Khan ajak masyarakat untuk melakukan vaksinasi di sentra-sentra yang sudah disediakan.

Camat Tahan Sareal Sahib Khan akan membuka sentra vaksinasi di beberapa titik atau melakukan jemput bola vaksinasi untuk pencapaian target.

“Saya sudah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan, Puskesmas dan Polsek untuk membuka gerai vaksinasi di wilayah Tanah Sareal pada saat ada acara di Kelurahan atau pendistribusian di wilayah. Hal itu guna dapat mengetahui mana warga yang belum atau yang sudah ,” kata Sahib Khan kepada Bogordaily.net, Selasa 19 Juli 2022.

Abi sapaan akrabnya juga menuturkan bahwa untuk data terakhir, masyarakat Tanah Sereal yang sudah melakukan vaksinasi tahap dosis 1 melebihi target, kemudian dosis ke dua mencapai 92 persen dan pada dosis ke tiga masih di bawah 40 persen.

“Maka dari itu, saya menghimbau kepada masyarakat khusunya warga Tanah Sareal segera datang ke gerai yang tersedia untuk melakukan vaksinasi ,” ungkapnya.

Di beritakan sebelumnya, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor menyatakan bahwa antusiasme masyarakat untuk melakukan vaksinasi semakin meningkat belakangan ini.

Kepala Dinkes Kota Bogor, Sri Nowo Retno menjelaskan bahwa saat ini antusiasme masyarakat yang melakukan penyuntikan vaksinasi meningkat di sejumlah sentra yang telah disediakan.

“Mulai meningkat, sentra vaksin Dinkes buka layanan setiap hari, dengan rata-rata 300 orang perharinya,”kata Kadinkes Kota Bogor, Retno kepada Bogordaily.net, saat dihubungi Minggu 17 Juli 2022.

Sentra vaksin dari Dinkes Kota Bogor, kata Retno, tersedia juga di pusat perbelanjaan atau mall yang sering dikunjungi oleh banyak orang khususnya warga Kota Hujan.

“Sentra vaksin Dinkes buka layanan setiap hari di botani lantai 2 depan uniqlo. Layanan vaksin lainnya di Puskesmas,” katanya.*

(Ibnu Galansa Montazery)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here