Monday, 9 December 2024
HomeNasionalPangdam V/Brawijaya Kunjungan Kerja ke Kodim 0825/Banyuwangi

Pangdam V/Brawijaya Kunjungan Kerja ke Kodim 0825/Banyuwangi

Bogordaily.net – Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto, M.Sc., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD V/Brawijaya, Ny. Evy Nurchahyanto beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke Kodim 0825/Banyuwangi, Jawa Timur Jalan R.A Kartini No.2, Kepatihan, Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Selasa 19 Juli 2022.

Dalam kunjungan Kodim 0825/Banyuwangi, Pangdam V/Brawijaya memberikan arahan kepada seluruh prajurit, PNS dan Persit Kodim 082t/Banyuwangi tentang pentingnya melaksanakan tugas dan fungsinya masing-masing secara profesional dan dengan penuh rasa tanggungjawab.

Tugas-tugas Satkowil sangat bersentuhan dengan kepentingan masyarakat, seperti penanganan pandemi Covid-19, Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak, kenaikan minyak goreng, hingga pemberdayaan UMKM.

“Tugas kalian sangat mulia, kalian tidak perlu merasa kurang PD jika dibandingkan dengan rekan-rekan yang bertugas di ranpur dan lain sebagainya. Tugas kalian bersentuhan langsung dengan masyarakat, dan membantu masyarakat,” jelas Pangdam V/Brawijaya.

Hingga saat ini, lanjut Pangdam V/Brawijaya, tingkat kepercayaan masyarakat terhadap TNI masih tinggi.

Sebab kehadiran TNI ditengah masyarakat sangat membantu menyelesaikan berbagai macam persoalan. Terutama berkaitan dengan ketahanan pangan.

Diakhir sambutannya, Pangdam V/Brawijaya juga mengingatkan tentang kebijakan Kasad, Jenderal TNI Dudung Abdurachman terkait pemanfaatan lahan tidur agar dapat dikelola atau ditanami tanaman pangan yang bermanfaat, untuk kebutuhan sehari-hari guna mendukung ketahanan pangan bagi keluarga dan masyarakat disekelilingnya.

“Tolong diatensi. Hasilnya kita kembalikan ke masyarakat. Untuk kedepan ini, kita masih fokus penanganan PMK dan Covid-19,” tandasnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here