Bogordaily.net – Resep rica-rica daging sapi dapat dengan mudah Anda coba di rumah. Rica-rica daging sapi merupakan salah satu masakan yang cukup populer. Biasanya, yang diolah dengan menggunakan bumbu ini adalah rica-rica ayam.
Meski demikian, rica-rica juga dapat diolah dengan bahan lainnya. Salah satunya daging sapi. Rica-rica daging sapi memiliki cira rasa yang pedas dan gurih sehingga membuat penikmatnya ketagihan untuk menyantap.
Rasa pedas tersebut, meski memberi sensasi yang terkadang panas, namun bisa membuat ketagihan.
Bagi penikmat pedas, resep rica-rica daging sapi khas Jawa berikut wajib menjadi referensi di dapur Anda.
Cara membuatnya juga sangat sederhana dan bahan yang digunakan juga sangat berahabat.
Berikut resep rica-rica daging sapi
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 3 butir kemiri
- Seruas kunyit
- Seruas jahe
- Cabai keriting dan cabai rawit sesuai selera
Bumbu cemplung:
- 3 lembar utuh daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 3 serai ukuran kecil-kecil atau 1 serai besar
- 4 biji asam jawa
- 1 ruas jahe geprek
Bumbu perasa:
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt gula pasir
- Kecap manis secukupnya
- Kaldu bubuk rasa sapi secukupnya
- Minyak secukupnya
- 1/2 liter air
Cara Memasak:
- Siapkan bahan-bahan lalu panaskan minyak dalam wajan. Tumis bumbu halus sampai matang lalu masukkan bumbu cemplung. Kemudian masukkan daging.
- Setelah berubah warna, masukkan air. Tunggu sampai mendidih.
- Setelah mendidih, masukkan bumbu perasa dan koreksi rasanya.
- Setelah dirasa pas, pindahkan ke presto dan biarkan empuk.
- Sajikan.