Monday, 25 November 2024
HomeBeritaSundar Pichai, Dulu Hidup Susah Kini Jadi Bos Google

Sundar Pichai, Dulu Hidup Susah Kini Jadi Bos Google

Bogordaily.net– Sundar Pichai merupakan CEO Google sejak tahun 2015. Ia menggantikan CEO Google kala itu, Larry Page sebagai CEO dari perusahaan induk Google yakni Alphabet.

Sukses menjadi bos di raksasa teknologi Google, ternyata tak begitu saja mudah ia dapatkan. Sebab, dulu Sundar Pichai menjalani hidup susah.

Sundar Pichai bernama asli Pichai Sundararajan lahir pada tahun 1972, Madras (sekarang Chennai), Tamil Nadu, India. Ia tumbuh besar dan tinggal di rumah yang sederhana di Chennai. Ia juga sering tidur dengan saudara laki-lakinya, di ruang tamu rumah kecilnya.

Sebagaimana dikutip Detik.com dari The Famous People, ayah Sundar Pichai bernama Regunatha Pichai merupakan insinyur listrik di GEC multinasional Inggris. Sedangkan, ibu Sundar Pichai seorang stenografer.

Sundar Pichai sudah menunjukkan minat besarnya pada teknologi sejak usianya masih belia. Pria kelahiran India itu juga memiliki daya ingat dan memori yang luar biasa. Ia bahkan pandai mengingat angka dan bisa mengingat setiap nomor telepon yang dia panggil.

Ia menempuh pendidikan bidang metalurgi di Institut Teknologi India Kharagpur, yang merupakan salah satu institusi teknik paling bergengsi di India.

Dilansir dari Ensiklopedia Britannica, Sundar Pichai mendapatkan beasiswa untuk belajar di Universitas Stanford jurusan ilmu teknik dan material pada 1995, untuk gelar Magister of Science (MS). Sejak saat itu, Pichai tinggal dan menetap di AS. Lalu mendapatkan gelar Master of Business Administration (MBA) di tahun 2002, dari Wharton School, University of Pennsylvania .

Usai menyelesaikan gelar MBA-nya, Sundar Pichai diangkat sebagai konsultan manajemen di McKinsey & Company. Setelah itu, Pichai bergabung dengan Google pada tahun 2004. Saat pertama kali bekerja di Google, ia menjabat sebagai kepala manajemen dan pengembangan produk.

Awalnya ia bekerja di bagian Google Toolbar yang dalam pekerjaannya memungkinkan mereka untuk menggunakan browser Web Microsoft Internet Explorer dan Mozilla Firefox, untuk mengakses mesin pencari Google dengan mudah .

Beberapa tahun kemudian ia terlibat langsung dalam pengembangan browser Google Chrome, yang dirilis ke publik pada tahun 2008 yang lalu. Di tahun yang sama juga, ia juga diangkat sebagai wakil presiden pengembangan produk, dan dari situ lah CEO Google itu mulai mengambil peran publik yang lebih aktif.

Selanjutnya pada 2012, pria asal India itu menjadi wakil presiden senior, dan dua tahun kemudian ia diangkat menjadi kepala produk di Google.

Larry Page kemudian menjadikan Pichai sebagai penanggung jawab Android, anak perusahan dari Google berupa operating system untuk smartphone. Sejak saat itu, pengaruhnya Pichai terus meningkat dan ia diangkat menjadi Product Chief pada Oktober 2014.

Ia juga diangkat sebagai CEO dari Alfabet menggantikan Page, yang mengundurkan diri pada Desember 2019. Pichai yang sebelumnya menjabat sebagai CEO Google lalu juga merangkap sebagai CEO Alphabet.

Sementara itu dikutip dari laman The Famous People, Sundar Pichai diperkirakan memiliki kekayaan bersih sekitar US$ 1,2 miliar atau setara Rp17 triliun (kurs Rp14.300). Sebelum mencapai puncak jabatan sebagai CEO Google dan Alphabet.***

Data dan Fakta Sundar Pichai:

  • Bernama asli Pichai Sundararajan lahir pada tahun 1972, Madras (sekarang Chennai), Tamil Nadu, India.
  • Menjadi CEO Google sejak tahun 2015 menggantikan CEO Google saat yakni Larry Page sebagai CEO dari perusahaan induk Google yakni Alphabet.
  • Tumbuh besar dan tinggal di rumah yang sederhana di Chennai. Ayah Sundar Pichai bernama Regunatha Pichai merupakan insinyur listrik di GEC multinasional Inggris dan ibu Sundar Pichai seorang stenografer.
  • Menempuh pendidikan bidang metalurgi di Institut Teknologi India Kharagpur, yang merupakan salah satu institusi teknik paling bergengsi di India.
  • Mendapat beasiswa untuk belajar di Universitas Stanford jurusan ilmu teknik dan material pada 1995, untuk gelar Magister of Science (MS).  Pichai lalu tinggal dan menetap di Amerika Serikat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here