Bogordaily.net – Sinar Mas Land melalui Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) konsisten menyelenggarakan program “Wakaf Al-Qur’an untuk Negeri” ke penjuru Nusantara.
Kali ini, YMSML mewakafkan 200 mushaf Al-Qur’an kepada ratusan santri dan santriwati di Pondok Pesantren Riyadhul Huda.
Penyerahan wakaf mushaf Al-Qur’an secara simbolis dilakukan oleh Muhammad Hendra Setiawan (Sekretaris Umum YMSML) kepada Ustaz Jalaludin Asra (Perwakilan Pondok Pesantren Riyadhul Huda) di Gedung Pondok Pesantren Riyadhul Huda, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, 26 Juni 2022.
“Kegiatan wakaf Al-Qur’an menjadi salah satu agenda tanggung jawab perusahaan dibidang keagamaan yang konsisten dilakukan melalui YMSML. Semoga kegiatan ini dapat menjembatani upaya para santri dalam mendalami, memahami, serta mengamalkan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Penyerahan wakaf mushaf Al-Qur’an ini merupakan bentuk realisasi visi YMSML yakni menjadi wadah bagi karyawan muslim Sinar Mas Land untuk berbagi kebaikan,” ucap Ketua YMSML, Bambang Setiawan.
Sejak awal tahun 2022, YMSML telah mewakafkan ribuan mushaf Al-Qur’an yang didistribusikan ke sejumlah wilayah di Indonesia. Program Wakaf Al-Qur’an untuk Negeri ini bekerja sama dengan sejumlah institusi, lembaga, hingga tokoh masyarakat.
Sebanyak 1.000 mushaf Al-Qur’an disalurkan kepada Dharma Wanita Persatuan Kementerian PUPR, 200 mushaf Al-Qur’an kepada masyarakat Kota Tangerang Selatan, 100 mushaf Al-Qur’an kepada Masjid Izzatul Islam di Grand Wisata Bekasi, 100 mushaf Al-Qur’an kepada masyarakat di Nusa Tenggara Barat, dan 100 mushaf Al-Qur’an kepada masyarakat di Lebak Banten.
Lalu 100 mushaf Al-Qur’an kepada masjid Al-Hidayah, Al-Kubro dan A-Mukhlisin di Surabaya, 100 mushaf Al-Qur’an kepada GP Ansor Kota Depok serta 80 mushaf Al-Qur’an kepada puluhan anak yatim dan kaum dhuafa di Yayasan Beranda Yatim dan Dhuafa Indonesia Timur.***