Sunday, 24 November 2024
HomeKota BogorBabinsa Pantau Program Septik di Kelurahan Mulyaharja

Babinsa Pantau Program Septik di Kelurahan Mulyaharja

Bogordaily.net – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Sertu Yudi Hartanto, melakukan pemantauan program tangki septik komunal.

Kegiatan pemantauan tersebut dilaksanakan di wilayah RT 04, RW 01, Kelurahan Mulyaharja, pada Minggu 14 Agustus 2022, pukul 09.15 WIB.

Sertu Yudi Hartanto menjelaskan bahwa, kegiatan pemantauan tersebut bertujuan untuk meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat.

“Kami melakukan pemantauan secara bersama-sama dengan unsur terkait guna meningkatkan tingkat kesejahteraan pada masyarakat khususnya yang tinggal di RT 04 dan RW 01 ini,” kata Sertu Yudi Hartanto, Minggu 14 Agustus 2022.

Selain pemantauan, kata Sertu Yudi Hartanto, ia juga melakukan pendampingan dalam program pembangunan tangki septik komunal.

“Pembangunan fasilitas umum untuk dapat memperbaiki serta meningkatkan taraf kesejahteraan lingkungan warga masyarakat,” tambahnya.

Kegiatan tersebut juga diikuti oleh ketua RT, RW, warga setempat, unsur terkait dan Babinsa. Selama kegiatan berlangsung, berjalan dengan aman dan tertib, sehingga semuanya bisa mengikuti dengan nyaman.

“Selama kegiatan alhamdullilah lancar tak ada hambatan, semua berjalan lancar, jadi kegiatan juga tertib,” tutup Sertu Yudi Hartanto.

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Muhammad Irfan Ramadan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here