Monday, 25 November 2024
HomeNasionalAwas Tertipu! Berikut Cara Cek Keaslian Uang Rupiah Baru 2022

Awas Tertipu! Berikut Cara Cek Keaslian Uang Rupiah Baru 2022

Bogordaily.net – Ada uang yang baru selalu ada peluang kriminal. Termasuk uang rupiah baru 2022. Bagaimana cara cek keaslian uang rupiah baru 2022 tersebut?

Uang rupiah baru 2022 alias Uang TE 2022 diklaim lebih sulit untuk dipalsukan.

Tapi Anda tetap harus waspada dan mengetahui cara cek keaslian uang rupiah baru 2022 tersebut:

Lantas Bagaimana cara membedakannya?

1. Pecahan Rp100.000, Rp50.000, dan Rp20.000

Cara utama dalam mengecek keaslian uang Rupiah sebenarnya sama, yakni Dilihat, Diraba, dan Diterawang (3D). Berikut ciri-ciri uang Rupiah asli pecahan Rp100.000, Rp50.000, dan Rp20.000 jika dilakukan 3D:

Dilihat: Gambar utama, Nominal pecahan, Benang pengaman, Tinta berubah warna
Diraba: Terasa kasar pada bagian tertentu, Kode tunanetra (blind code)
Diterawang: Tanda air (watermark) dan electrotype, Gambar saling isi (rectoverso).

2. Pecahan Rp10.000, Rp5000, Rp2000, dan Rp1000

Dilihat: Gambar utama, Nominal pecahan, Benang pengaman
Diraba: Terasa kasar pada bagian tertentu, Kode tunanetra (blind code)
DIterawang: Tanda air (watermark) dan electrotype, Gambar saling isi (rectoverso).

Ya, uang kertas baru 2022 alias Uang TE 2022 yang baru saja diluncurkan pada 18 Agustus 2022.

Ada 7 pecahan uang kertas baru, mulai dari Rp100.000 hingga Rp1000 yang bisa Anda dapatkan melalui aplikasi atau situs PINTAR.

Meski ada uang baru, Bank Indonesia (BI) menjelaskan bahwa uang lama tetap berlaku dan tidak ada penarikan. Sehingga uang lama dan uang baru akan tetap beredar di masyarakat sebagai alat tukar yang sah.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here