Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorDalam Rangka BIAN, 20 Balita Lakukan Imunisasi di Kelurahan Empang

Dalam Rangka BIAN, 20 Balita Lakukan Imunisasi di Kelurahan Empang

Bogordaily.net – Babinsa Kelurahan Empang, Monitoring kegiatan imunisasi Balita Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) Wilayah Binaan di Rt 001 Rw 018, Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, pada Rabu 24 Agustus 2022.

Menurut Serko Eko Tri Ristanto mengatakan, Babinsa bersama dengan muspikel memantau dan juga mendata jumlah balita yang melaksanakan imunisasi dan diketahui berjumlah 20 orang balita.

“Babinsa Kelurahan Empang bersama Muspikel Empang monitoring Giat Bulan Imunisasi, dan mendata jumlah yang melaksanakan imunisasi dengan jumlah 20 orang yang terimunisasi,” ucapnya.

Selain itu, menghimbau kepada warga yang memiliki anak balita untuk mengikuti bulan imunisasi anak nasional dan selalu menghimbau kepada pengurus wilayah untuk selalu bersosialisasi pelaksanaan BIAN.

“Menghimbau kepada warga yang memiliki anak agar mengikuti Imunisasi karena menjadi program Nasional, menghimbau kepada pengurus wilayah agar selalu bersosialisasi adanya pelaksanaan program BIAN demi kesehatan anak- anak balita,” jelasnya.

Sementara itu yang hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Lurah Empang Bapak Farhan, Bhabinkamtibmas Empang ( Aipda Rahino, Babinsa Empang Serka Eko Tri Ristanto, Kemas Kelurahan Ibu Nunik, Ketua RW 018, Bapak Ujang, Tim Puskesmas Bondongan Bidan Wulan, Kader Kelurahan Ibu Ida dan Tim. Diketahui kegiatan berlangsung dalam keadaan aman dan lancar.

(Albin)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here