Friday, 22 November 2024
HomeKabupaten BogorDandim 0606/KB Hadiri Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Sempur

Dandim 0606/KB Hadiri Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Sempur

Bogordaily.net – Dalam peringati HUT RI ke 77, Komandan Kodim (Dandim) 0606 Kota Bogor Letkol Inf Ali Akhwan hadiri pelaksanaan upacara pengibaran bendera merah putih di Lapangan Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Rabu 17 Agustus 2022.

Upacara tersebut berlangsung dengan khidmat dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan demi antisipasi penyebaran Covid-19.

Dandim 0606/KB Letkol Inf Ali Akhwan mengatakan, peringatan HUT RI ke-77 tahun ini mengusung tema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”. Tema tersebut menggambarkan nilai-nilai ketangguhan dan semangat pantang menyerah, untuk terus maju bersama dalam menempuh jalan penuh tantangan, demi mencapai masa depan yang lebih baik.

“Sesuai tema HUT RI tahun ini, saya himbau agar penerapan prokes tetap dilakukan dalam setiap aktifitas, sehingga diharapkan angka penularan Covid-19 dapat ditekan serta meningkatkan ekonomi bangsa Indonesia dalam menghadapi krisis ekonomi global saat ini,” ungkapnya.

Diketahui dalam upacara yang digelar, Bima Arya bertindak sebagai Inspektur upacara dan komandan upacara dipimpin oleh Mayor Czi Bayu Nugroho (Dansatdik Secata Pusdikzi Kodiklat AD).

Upacara tersebut dihadiri pula oleh Wakil Walikota Bogor Dedie A Rachim, Danpusdikzi Kodiklatad Kol Czi Lin Nofrianto, Kadislog Lanud ATS Kol Tek M. Iqbal, Dandenpom III/1 Letkol CPM Anggun Hendryantoro, Ketua DPRD Kota Bogor Atang Tristanto, Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Susatyo Chondro Purnomo, Wakapolresta Bogor Kota AKBP Ferdy Irawan.

Dandim 0606/Kota Bogor Letkol Inf Ali Akhwan), Danyonif 315/GRD Mayor Inf Kunto Wibisono, Kasdim 0606/Kota Bogor Letkol Arm Sabawa, Ketua KNPI Sapta Bela, Para SKPD Kota Bogor, para pasi Kodim 0606/KB, para Kapolsek Polresta Bogor, Para Danramil Kodim 0606/KB dan para Lurah se Kota Bogor.

Sementara itu, peserta upacara diikuti oleh 400 orang. Adapun petugas upacara hari kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kota Bogor diantara nya Inspektur upacara Walikota Bogor
,Pembaca teks Pancasila Kapolresta Bogor Kota, Pembaca teks pembukaan UUD 1945 Ketua Pengadilan Negeri Kota Bogor, Pembaca teks Proklamasi Ketua DPRD Kota Bogor, pembaca doa Kepala Kantor Kemenag Kota Bogor.

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

(Ibnu Galansa Montazerry)

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here