Bogordaily.net – Babinsa Kelurahan Cimahpar yang diketuai Serda Hendra melaksanakan kegiatan monitoring peresmian gedung Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Al Zauhar di Kelurahan Cimahpar, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Kamis 25 Agustus 2022.
Menurut Serda Hendra mengatakan, ia memantau peresmian gedung PKBM Al Zauhar di Kelurahan Cimahpar.
“Hari ini bertempat di RT 01/RW 16 melaksanakan kegiatan monitoring peresmian gedung Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Al Zauhar Kelurahan Cimahpar, Bogor utara,” ucapnya
Selain itu, tujuan kegiatan tersebut yakni sebagai wadah untuk mengentaskan buta aksara dan memfasilitasi warga agar mempunyai Ijazah formal persamaan.
“Maksud dan tujuan didirikannya Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat ini adalah sebagai wadah untuk mengentaskan buta aksara di wilayah dan memfasilitasi warga agar kedepannya bisa mempunya Ijazah formal persamaan dengan sistem kejar paket,” jelasnya
Sementara itu yang hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Wakil Walikota Bogor, Babinsa, Babinmas, Seklur, Ketua RW 16, Ketua RT 01. Diketahui kegiatan tersebut berlangsung dalam keadaan aman dan tertib*
(Albin)
Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.