Bogordaily.net – Jengkol adalah makanan khas Sunda dan tumbuh di negeri kita Indonesia tercinta. Selain rasanya yang unik dan bau, ternyata jengkol memiliki banyak manfaat yang jarang diketahui oleh banyak orang.
Jengkol merupakan tanaman dari kelas fabaceae atau polong-polongan yang sudah lama ditanam di kebun ataupun pekarangan rumah masyarakat.
Jengkol juga sering dimasak dengan berbagai makanan lainnya dan sangat disukai banyak orang.
Tak heran jengkol menjadi salah satu makanan yang banyak digemari oleh masyarakat meskipun memiliki bau yang kurang sedap terutama ketika Anda sedang buang air kecil. Hal tersebut membuat sebagian orang tidak terlalu suka jenis makanan ini.
Berikut beberapa manfaat dari kandungan jengkol:
1. Mencegah Penyakit Maag
Memiliki kebiasaan menunda makan atau telat makan biasanya akan menyebabkan penyakit maag. Jika Anda memiliki riwayat penyakit maag, maka hal tersebut akan berdampak pada lambung dan tentu saja akan sangat berbahaya.
Manfaat jengkol untuk kesehatan tubuh ternyata dapat mencegah penyakit maag. Untuk itu, konsumsi jengkol dengan takaran secukupnya akan dapat membantu anda untuk meredakan maag.
2. Mencegah Anemia
Manfaat jengkol untuk kesehatan tubuh yang selanjutnya adalah dapat mencegah anemia. Jengkol merupakan bahan makanan yang kaya akan zat besi dimana zat besi dapat berperan penting untuk mencegah dan mengatasi kekurangan produksi sel darah merah di dalam tubuh.
Ketika tubuh kekurangan zat besi, produksi sel darah merah otomatis akan berkurang. Akibatnya adalah suplai oksigen dan nutrisi akan yang dibutuhkan akan berkurang dan dapat menyebabkan anemia
3. Mengatasi Penyempitan Pembuluh Darah
Penderita penyakit jantung biasanya akan mengalami penyempitan pada pembuluh darah sehingga aliran darah menuju jantung menjadi tidak lancar.
Manfaat jengkol untuk kesehatan tubuh berguna untuk melebarkan dan mencegah pembuluh darah menyempit kembali. Agar khasiat jengkol menjadi optimal, sebaiknya jangan memasak jengkol hingga terlalu matang
4. Sumber Protein
Setiap hari, tubuh membutuhkan asupan protein yang cukup. Biasanya kita dapat memperoleh asupan protein yang berasal dari daging, tahu, tempe, susu , dan makanan yang lainnya.
5. Merampingkan Perut
Kandungan serat yang tinggi dapat menjadi salah satu manfaat jengkol untuk kesehatan tubuh. Kandungan serat tersebut dipercaya dapat merampingkan perut yang buncit.
Kandungan serat yang tinggi akan dapat melancarkan BAB dan secara tidak langsung akan membuat perut menjadi lebih ramping.