Saturday, 20 April 2024
HomeTravellingPerosotan Seru di Rainbow Slide Lembang, Ini Harga Tiket Masuk dan Lokasinya

Perosotan Seru di Rainbow Slide Lembang, Ini Harga Tiket Masuk dan Lokasinya

Bogordaily.net – Rainbow Slide Lembang menjadi wahana yang sedang digandrungi masyarakat saat ini. Berada di Kota , berikut harga tiket dan lokasi Rainbow Slide Lembang.

Rainbow Slide Lembang adalah wahana baru di sebuah tempat populer di Lembang yang Bernama Floating Market.

Kawasan Lembang memang sudah tidak diragukan lagi sebagai sebuah kawasan yang sudah terkenal ke penjuru negeri, alias sudah tingkat nasional.

Bahkan, sering juga para wisatawan luar negeri yang berkunjung ke Lembang. Floating Market hanyalah salah-satunya, dan Rainbow Slide adalah wahana yang sedang menyedot animo masyarakat saat ini.

Rainbow Slide Lembang masih terbilang wahana yang masih sangat baru, karena peresmiannya dilakukan pada tanggal 29 April 2022 yang lalu.

Rainbow Slide atau seluncuran pelangi tersebut memiliki panjang sekitar 124 meter, dan tinggi 18 meter. Karena seluncuran tersebut berwarna-warni, maka disebut dengan Rainbow Slide.

Rainbow Slide Lembang memiliki tiga jalur seluncuran. Dan bagi para pengunjung yang ingin mencobanya harus mentaati aturan sebagai berikut:

  • Berat badan maksimal 120 Kg.
  • Batas umur 65 tahun.
  • Tinggi badan minimal 120 cm.
  • Selalu berpegangan ke tali pengaman yang ada di ban seluncuran.
  • Para penumpang akan menaiki ban khusus yang sudah disiapkan oleh pihak pengelola. Kemudian seluncuran tersebut akan terus disiram air untuk mempermudah laju ban.

Selain Rainbow Slide, banyak sekali wahana yang sangat layak untuk dinikmati di Floating Market. Bahkan bagi anda yang hobi selfie, maka Floating Market Lembang bisa menjadi solusinya.

Floating Market lembang adalah objek yang menyajikan beragam wahana dalam satu kawasan yang sama. Selain itu cocok sebagai tujuan keluarga saat di akhir pekan, atau saat libur nasional tiba.

Lokasi Rainbow Slide Lembang

  • Lokasi Rainbow Slide Lembang terletak di objek Floating Market.
  • Alamat Rainbow Slide Lembang berada di Jl. Grand Hotel No. 33 E, Kecamatan Lembang, Kabupaten Barat, Provinsi Jawa Barat, 40391.

Harga Tiket Masuk Rainbow Slide Lembang

  • Tiket masuk Rainbow Slide dan Floating Market Rp. 45.000
  • Tiket Rainbow Slide Lembang Rp. 80.000 sepuasnya.
  • Rainbow Slide Floating Market Lembang Rp. 30.000 untuk sekali meluncur.
  • Beberapa wahana di Floating Market terdapat tiket terusan.

Jam Buka Rainbow Slide Lembang

  • Rainbow Slide Lembang, atau Rainbow Slide Floating Market buka dari pukul 09.00 – 18.00.
  • Rainbow Slide Lembang beroperasional setiap hari.

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here