Tuesday, 23 April 2024
HomeTravellingTips Wisata ke Tempat Baru, Salah Satunya Jangan Sembarangan Memotret!

Tips Wisata ke Tempat Baru, Salah Satunya Jangan Sembarangan Memotret!

Bogordaily.net–  Berkunjung ke tempat ke baru menjadi salah satu hal yang menyenangkan. Tidak hanya sebagai bentuk healing, kegiatan ini juga bisa membuat kamu banyak mempelajari hal baru mulai dari budaya, bahasa, dan masih banyak lagi. Namun, karena belum pernah mengunjungi tempat tersebut, tentu diperlukan persiapan ekstra supaya liburan tetap berjalan dengan nyaman dan menyenangkan. Dilansir Suara.com, berikut beberapa ke tempat baru.

Riset Lokasi

Salah satu penting saat mengunjungi tempat baru adalah mengenali area tersebut, untuk itu kamu perlu melakukan riset terlebih dahulu. Buatlah daftar tempat yang akan kamu kunjungi. Setelah itu, carilah informasi lengkap tentang tempat tersebut melalui Internet. Kamu juga bisa melakukan riset dengan melihat ulasan tempat yang ada di media sosial.

Terbiasa Jalan Kaki

Jika kamu ingin berwisata ke alam, membiasakan diri untuk jalan kaki menjadi salah satu hal yang perlu dipersiapkan. Jalan kaki sekaligus jadi cara mengenal tempat-tempat baru. Kamu bisa jalan-jalan di sekitar penginapan untuk lebih mengenal lokasi tersebut. Dengan berjalan kaki, kamu juga bisa menghemat budget dan tentunya jadi lebih sehat.

Ilustrasi traveling.(Pexels/Alexandr Podvalny/Suara.com/Bogordaily.net)

Bersikap Ramah

Ramah memang seharusnya sudah menjadi sifat dasar yang dimiliki manusia. Namun, sifat ini perlu kembali ditekankan ketika kamu mengunjungi tempat baru karena bagaimanapun kamu adalah tamu. Dengan bersikap ramah, kamu juga bisa mendapat lebih banyak teman. Budayakan untuk senyum menyapa penduduk setempat dan tidak terlalu berfokus dengan ponsel ketika menikmati lingkungan baru.

Belajar Bahasa

ke tempat baru selanjutnya adalah belajar bahasa. Hal ini utamanya jika kamu ingin jalan-jalan ke luar negeri. Saat domestik pun, tidak ada salahnya juga jika kamu mempelajari bahasa daerah setempat. Contohnya saat berwisata ke Bandung, cobalah untuk belajar bahasa Sunda.

Menjaga Lingkungan

Jangan sampai gara-gara telalu asik menikmati pemandangan di sekeliling, kamu malah tidak sadar membuang sampah sembarangan. Sebagai wisatawan, kamu tentu memiliki tanggung jawab merawat tempat yang kamu kunjungi, termasuk soal kebersihan. Jika tidak menemukan tempat sampah, simpanlah terlebih dahulu sampah yang kamu buat.

Bijak dalam Mengambil Foto

Perlu diingat bahwa mungkin ada beberapa tempat yang memberi batasan untuk pengunjungnya dalam mengambil foto, contohnya museum atau pantai. Selain itu, jangan lupa untuk meminta izin terlebih dahulu jika kamu ingin memotret penduduk setempat atau barang yang dimilikinya.

Mencari Hidden Gems

Jika kamu menyukai petualangan, mencari hidden gems tempat tentu menjadi satu hal yang perlu dilakukan. Tempat-tempat seperti ini biasanya tidak muncul di media sosial, tapi diketahui penduduk sekitar. Tidak ada salahnya untuk berinteraksi dengan warga dan menanyakan tempat mana yang menarik dikunjungi.***

 

(Riyaldi Suhud)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here