Friday, 26 April 2024
HomeBerita5 Bek Terbaik Dunia saat Ini, Ada Siapa Aja Ya?

5 Bek Terbaik Dunia saat Ini, Ada Siapa Aja Ya?

Bogordaily.net – Ada banyak bek tangguh kelas dunia yang bermain di liga top Eropa, baik Serie A, La Liga, Premier League, Bundesliga dan Ligue 1. Untuk memilih bek terbaik dunia, terdapat beberapa parameter agar bisa menentukan bek terbaik di dunia saat ini.

Tanpa pertahanan yang kukuh, tim dengan lini serang terkuat pun sulit untuk jadi juara di sebuah turnamen atau kompetisi. Bek yang tangguh tentunya akan membuat timya sulit dibobol oleh lawan.

Lalu, siapa saja bek terbaik di dunia saat ini? Berikut 5 bek terbaik dunia saat ini.

1. Marquinhos

Marquinhos sekarang merupakan pemain yang tidak tergantikan di lini belakang PSG. Dia membela klub Prancis tersebut sejak tahun 2013 setelah didatangkan dari AS Roma.

Pemain berusia 28 tahun tersebut termasuk bek yang kuat, gesit dan hebat di udara. Marquinhos juga punya jiwa pemimpin sehingga dipercaya untuk menjadi kapten Les Parisiens.

Marquinhos saat ini sudah membuat 364 pertandingan di semua kompetisi dengan menyumbang 36 gol dan sembilan assist. Dia juga sudah memenangkan tujuh gelar Ligue 1 bersama PSG.

2. Matthijs de Ligt

Matthijs de Ligt  mengawali kariernya bersama Ajax Amsterdam. Dia merupakan kapten de Godenzonen yang berhasil menembus semifinal Liga Champions pada musim 2018/19.

Penampilannya itu, menarik perhatian sejumlah klub Eropa. Namun, bek tengah asal Belanda tersebut pindah ke Juventus dengan biaya transfer yang mencapai 85,5 juta euro.

Setelah bermain untuk Juventus selama tiga musim, De Ligt pindah ke Bundesliga dengan bergabung Bayern Munchen. Dia pindah ke Jerman setelah memenangkan Serie A, Coppa Italia dan Supercoppa Italiana.

3. Ruben Dias

Menimba ilmu di akademi Benfica, Ruben Dias melakukan debut tim seniornya pada musim 2017/2018. Dia mencatatkan 136 penampilan di semua kompetisi dan membawa As Aguias meraih gelar Primeira Liga.

Dias kemudian bergabung dengan Manchester City dengan biaya 68 juta euro. Dia menghasilkan beberapa penampilan yang luar biasa di bawah asuhan Josep Guardiola.

Pemain belakang asal Portugal tersebut sudah memainkan 91 pertandingan di semua kompetisi untuk The Citizens. Dia juga berhasil memenangkan dua gelar Premier League dan satu Piala Liga.

4. Virgil van Dijk

Virgil van Dijk sudah dianggap sebagai salah satu bek tengah terbaik di dunia saat ini. Dia menjadi salah satu pemain penting di barisan pertahanan The Reds di bawah asuhan Jurgen Klopp.

Liverpool mengeluarkan 84,65 juta euro untuk memboyong Van Dijk ke Anfield dari Southampton. Van Dijk pun membayar harga mahal transfernya dengan penampilan solid di lapangan.

Sampai sejauh ini, Van Dijk sudah memainkan 181 pertandingan di semua kompetisi untuk Liverpool. Bek timnas Belanda tersebut juga memenangkan banyak gelar bersama The Reds termasuk Premier League, Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub.

5. David Alaba

David Alba merupakan pemain belakang serbabisa. Selama kariernya, dia telah bermain sebagai bek kiri dan bek tengah, serta di beberapa posisi lini tengah.

Alaba meraih kesuksesan besar selama bermain untuk Bayern Munchen. Dia memenangkan 10 gelar Bundesliga dan dua trofi Liga Champions selama 12 tahun bersama Die Roten.

Alaba akhirnya meninggalkan Bayern dan bergabung Real Madrid pada musim panas 2021. Kesuksesan juga mengiringinya setelah datang ke Santiago Bernabeu karena berhasil memenangkan La Liga serta Liga Champions.***

 

(Riyaldi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here