Bogordaily.net – Sepak bola tak hanya tentang pemain dengan gaji tinggi, ada pula wasit yang memiliki ‘tarif’ selangit untuk satu pertandingan yang dijalani. Berikut 5 wasit bola dengan bayaran fantastis di dunia.
Dalam sepak bola, sebuah pertandingan tak akan digelar tanpa kepemimpinan wasit utama dan tiga asisten lainnya.
Wasit bertugas sebagai pengadil dalam pertandingan. Pekerjaan wasit jelas tidaklah mudah. Oleh sebab itu, wasit menerima bayaran fantastis. Berikut lima wasit bola dengan bayaran fantastis di dunia:
Lantas siapa saja mereka? berikut sederet wasit kondang dunia dengan gaji tertinggi di setiap pertandingan yang dilakoni, dilansir dari berbagai sumber.
1. Bjorn Kuipers
Wasit internasional yang berasal dari Oldenzaal, Belanda dan merupakan mantan pesepak bola yang sudah terdaftar sebagai wasit FIFA sejak 2006.
Selain itu Bjorn Kuipers juga terdaftar sebagai wasit grup UEFA Elite sejak 2009, diketahui gajinya menembus Rp145 juta per laga.
Meski begitu, kini Bjorn sudah tak lagi bisa meraup keuntungan itu dalam satu laga setelah memutuskan pensiun pada Agustus 2021 lalu.
2. Cuneyt Cakir
Cuneyt Cakir merupakan salah satu wasit dengan gaji tertinggi kelahiran Istanbul, Turki pada 23 November 1976. Ia berhasil menembus gaji sebesar Rp145 juta dalam sekali mengadili pertandingan.
Cuneyt telah menjadi wasit anggota UEFA Elite sejak 2010. Sedangkan di FIFA sudah sejak 2006. Wasit asal Turki ini telah menjadi pengadil lapangan untuk waktu yang lama.
Hingga Federasi Internasional Sejarah dan Statistik Sepak Bola mendeklarasikannya sebagai untuknya sebagai wasit terbaik kedua di dunia berdasarkan penampilannya sebelumnya dari 2010 hingga 2020.
3. Felix Brych
Felix Brych merupakan wasit kelas kakap yang lahir pada 3 Agustus 1975 di Munich, Jerman Barat. Gajinya sangat fantastis yaitu Rp145 juta dalam sekali pertandingan.
Felix merupakan wasit yang bekerja untuk SV Am Heart. Selain berbakat dalam bidang olahraga, ia juga serius dalam studi hingga dirinya bergelar doktor hukum. Wasit Jerman ini terpilih sebagai pengadil di Piala Dunia Rusia pada 2018. Felix terkenal sebagai wasit yang paling rajin akan segala hal.
4. Damir Skormina
Lahir di SR Slovenia, Yugoslavia dan merupakan salah satu wasit dengan bayaran tertinggi di dunia, yakni mencapai Rp145 juta per laga.
Termasuk anggota UEFA Elite dari Slovenia, pemilik gaji tertinggi kedua dalam kategori UEFA Elite serta langganan memimpin laga-laga besar.
5. Mark Clattenburg
Siapa yang tak kenal dengan Mark Clattenburg, nama besarnya membuat para pecinta sepak bola Inggris terbagi menjadi dua kubu.
Kubu yang pro dengannya dan kubu yang kontra dengannya, terlepas dari itu Mark merupakan wasit pemilik bayaran tertinggi di dunia.
Gajinya mencapai Rp9,4 miliar per tahun, status wasit terbaik Eropa di generasinya menjadikan bayaran Mark selangit. Gaji tersebut didapat setelag memutuskan hengkang dari Liga Inggris menuju Liga Arab Saudi pada 2017.
Pengalamannya tak terbantahkan, menjadi wasit Liga Primer dan Asosiasi Sepak Bola Durham Countrty hingga termasuk anggota wasit FIFA.(*)