Tuesday, 8 October 2024
HomeKota BogorDemi Kemanan Bersama, Peltu Budi Laksanakan Pembinaan Pertahanan Wilayah Kepada Para Satpam

Demi Kemanan Bersama, Peltu Budi Laksanakan Pembinaan Pertahanan Wilayah Kepada Para Satpam

Bogordaily.net – Pembinaan pertahanan wilayah gencar dilakukan kepada para satpam di Kota Bogor, salah satunya di wilayah perumahan RT 04 Rw 14 Kelurahan Cilendek Barat, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, pada Minggu 25 September 2022.

Dalam hal ini Babinsa Kelurahan Cilendek, Peltu Budi S, melaksanakan kegiatan bina pertahanan wilayah (Bintahwil) kepada para satpam.

“Kami melaksanakan kegiatan bina pertahanan wilayah kepada para satpam di perumahan,” ujar Peltu Budi S, kepada Bogordaily.net, Minggu 25 September 2022.

Adapun pengarahan yg di sampaikan yakni tugas seorang Satpam menjaga keaman dan ketertiban di lingkungan perumahan, agar menjadi aman dan nyaman, dari hal hal yang tidak di inginkan.

Selain itu juga, Babinsa menghimbau kepada satpam untuk tamu pada saat berkunjung ada keperluan apa mau kemana bila perlu di antar dan meninggalkan indentitas.

Serta para satpam herus bisa mengatur jadwal secara bergantian, melaksanakan patroli di sekitar sekitar jalan perumahan pada saat jam rawan.

Turut hadir dalam kegiatan diantaranya, Babinsa Kelurahan Cilendek dan 9 orang Satpam.

Diketahui selama kegiatan pembinaan kepada para satpam perumahan berjalan dengan tertib dan aman.

(Albin Pandita)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here