Friday, 19 April 2024
HomeBeritaJadi Rebutan Duo Manchester dan Chelsea, Arsenal Pertahankan Ethan Nwaneri?

Jadi Rebutan Duo Manchester dan Chelsea, Arsenal Pertahankan Ethan Nwaneri?

Bogordaily.net–  menjadi pusat perhatian setelah melakoni debutnya bersama tim utama di laga Liga Inggris akhir pekan kemarin. Bahkan kabarnya Manchester City, Manchester United dan Chelsea berminat untuk mendatangkan pemain berusia 15 tahun itu pada bursa transfer Januari 2023 mendatang.

Sebelumnya, bocah yang baru berusia 15 tahun itu telah menjalani debut bersama pada laga pekan ketujuh Premier League 2022/2023, Minggu, 18 September 2022 malam WIB, saat The Gunners menang 3-0 di markas Brentford.

Dilansir Suara.com, meski bermainnya tidak lama, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu baru dimasukkan pelatih , Mikel Arteta pada menit ke-90. Namun, Nwaneri telah mengukir sejarah sebagai pemain termuda yang pernah tampil di pentas Liga Inggris. Nwaneri mulai diincar tim-tim besar di Inggris macam duo Manchester dan Chelsea.

Dengan usianya yang masih belia dan belum terikat kontrak profesional bersama , tentu akan mudah bagi klub-klub rival untuk membajak Nwaner.

Gelandang andalan sekaligus wakil kapten tim, Granit Xhaka pun mendorong klub untuk menjaga Nwaneri. Menurut pemain yang terpaut 15 tahun lebih tua dengan Nwaneri itu, sang wonderkid punya masa depan yang cerah.

“Tentu saja untuk pemain penuh potensi seperti ini, klub harus sekuat tenaga mempertahankannya dari incaran tim-tim rival,” ujar Xhaka dilansir dari Tribal Football, Selasa, 20 September 2022.

“Klub, kami juga harus melindunginya karena dia masih sangat muda. Jika dia terus seperti ini dengan kerja kerasnya, dia akan memiliki masa depan yang cerah dan besar,” sambung pemain Timnas Swiss itu.

Xhaka menyampaikan betapa bangganya saat memiliki pemain muda dengan potensi seperti itu. Kebanggaan itu tidak berlebihan karena dari pandangannya, Nwaneri adalah sosok yang berkualitas.

“Saya menjalani lisensi kepelatihan saya dan saya telah melatih tim U-16 (). Karena itu saya dapat melihat perbedaan besar dari dirinya dengan pemain lain yang seusia dengannya. Dia sangat istimewa,” kata Xhaka.

“Bayangkan saja klub memiliki seorang pemain berusia 15 tahun dan telah main di Premier League. Ya, dia 15 tahun lebih muda daripada saya. Tapi tentu saja klub bisa bangga dengan pemain seperti dia,” imbuhhnya.***

(Riyaldi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here