Tuesday, 26 November 2024
HomeKota BogorKodim 0606/Kota Bogor Gelar Upacara Peringatan Haornas ke-39

Kodim 0606/Kota Bogor Gelar Upacara Peringatan Haornas ke-39

Bogordaily.net–  Hari Olahraga Nasional (Haornas) diperingati setiap tanggal 9 September. Kodim 0606/Kota Bogor melaksanakan kegiatan upacara peringatan Haornas di Lapangan Apel Makodim 0606/Kota Bogor No.33 Kelurahan Pabaton, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor.

Peringatan Haornas ke-39 di diikuti oleh 70 personel Kodim 0606/Kota Bogor. Dengan menggunakan pakaian olahraga, jajaran personel Kodim 0606/Kota Bogor berbanjar rapih saat upacara dimulai

Dalam upacara tersebut, Inspektur Upacara (Irup) menyampaikan bangkitnya ekonomi dan produktivitas masyarakat melalui olahraga di masa pandemi covid 19 menjadi momentum peringatan Haornas kali ini.

Kodim 0606/Kota Bogor melaksanakan upacara di Lapangan Apel Makodim 0606/Kota Bgor No.33 Kelurahan Pabaton, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. (Istimewa/Bogordaily.net)

“Kolaborasi dan komitmen pemerintah pusat diawali melalui pembudayaan olahraga pembinaan sejak dini. Lahirnya peraturan Presiden nomor 86 tahun 2021 juga diharapkan mampu memberikan kontribusi pencapaian tujuan pembangunan olahraga,” ujar Irup.

Gerakan olahraga lanjutnya, secara masif dan meluas dari lapisan masyarakat menjadikan kebutuhan gaya hidup.

“Olahraga pendidikan dalam pembinaan dari induk organisasi cabang olahraga yang turut aktif juga ikut serta mempromosikan olahraga bersama-sama dalam memajukan olahraga di Indonesia,” sambungnya.

Sebelum acara ditutup para peserta melakukan penghormatan pasukan secara serentak dengan dikomandoi oleh pimpinan upacara. Acara pun selesai pukul 08.15 dengan tertib dan lancar.(Mutia Dheza Cantika)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here