Tuesday, 29 April 2025
HomeKota BogorSekolah Baru Berdiri Didatangi Babinsa, Ada Apa?

Sekolah Baru Berdiri Didatangi Babinsa, Ada Apa?

Bogordaily.net–  Ada yang berbeda di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Islam Bina Kurani. Pagi itu, pukul 10.30, Sabtu, 17 September 2022, seseorang berseragam TNI datang ke sekolah yang ada di kawasan Kampung Jawa, RT 01/RW 09, , Kecamatan Bogor Barat, . Ya, Pelda Asep Saripudin yang merupakan anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) datang ke SMP Islam Bina Kurani untuk bersilaturahmi dengan pengurus sekolah.

Diketahui, sekolah tersebut baru berdiri dengan angkatan pertama sebanyak 64 siswa. SMP Islam Bina Kurani ini bukan hanya mengajarkan pelajaran Islam saja, melainkanmemberikan pelajaran seperti di sekolah umum pada umumnya.

Pada kunjungan tersebut, Peltu Asep Saripudin yang mengenakan pakaian loreng merasa senang bisa bertemu dengan guru SMP salah satunya Ustaz Giptori. Ia juga ingin memberikan rasa nyaman dan aman saat proses pembelajaran.

Babinsa Peltu Asep Saripudin bersilaturahmi dengan pengurus SMP Islam Bina Kurani, Sabtu, 17 September 2022. (Istimewa/Bogordaily.net)

“Saya merasa senang bisa berkenalan dengan pengurus sekolah. Perkenalkan ini sekaligus memperkuat tali silaturahmi antar Babinsa dengan masyarakat,” kata Babinsa Peltu Asep Saripudin, dalam keterangan yang diterima Bogordaily.net, Sabtu, 17 September 2022.

Tak hanya itu, dia juga mengingatkan kepada pengurus SMP agar selalu menerapkan protokol kesehatan saat siswa sedang mengikuti pembelajaran.

“Kita jangan sampai lengah virus corona masih tetap ada dengan adanya warga yang terpapar Covid-19 menandakan virus masih beredar di sekitar kita,” jelasnya.

Peltu Asep Saripudin juga menghimbau kepada pengurus SMP agar selalu memberikan edukasi kepada siswa pentingnya menerapkan protokol kesehatan saat proses pembelajaran.

“Hal itu guna mencegah terjadinya kluster baru di area sekolah,” ungkapnya. (Ibnu Galansa Montazerry)

 

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here