Saturday, 19 April 2025
HomeHiburanSiap-Siap! Edane Akan Tampil di Jogjarockarta Festival

Siap-Siap! Edane Akan Tampil di Jogjarockarta Festival

Bogordaily.net–  merupakan salah satu band rock yang terpilih untuk menghibur masyarakat pencinta musik rock tanah air. Pada tour kali ini, band akan tampil di hari kedua pada Minggu, 25 September 2022 mendatang.

Sebagai informasi, ini nantinya akan digelar di Tebing Breksi di Jalan Desa Lengkong, Gunung Sari, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Vokalis , Ervin Nanzabakri mengatakan persiapan untuk tour kali ini seperti biasanya yaitu tetap mendengarkan lagu-lagu dan me-review ulang untuk melakukan pemanasan.

“Kita dipilih oleh untuk jadi guest star di sana. Nantinya akan berangkat tanggal 24 September 2022 dan perform di tanggal 25 September 2022,” ujar Ervin Nanzabakri kepada Bogordaily.net dalam kunjungannya ke kantor Bogordaily.net di kawasan Kemang, Kabupaten Bogor.

“Untuk performance nanti, yang jelas pasti akan menampilkan yang terbaik. Semua album yang ada dari album pertama sampai terakhir kita akan prepare untuk ditampilkan di Jogjarockarta Festival,” jelas Ervin Nanzabakri.

Seperti diketahui, pandemi Covid-19 sempat melumpuhkan band dan musisi hingga vakum karena tidak ada pertunjukan musik selama dua tahun. Meski demikian, masih tetap memberikan karya-karya terbaiknya kepada masyarakat luas.

“Harapan nya tidak muluk-muluk, yang pasti terus berkarya. Mudah-mudahan dengan acara pembukaan ini bisa jadi barometer untuk event-event rock lainnya,” kata Ervin. (Mutia Dheza Cantika/Riyaldi)

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here