Saturday, 20 April 2024
HomeKulinerTak Disangka! 6 Makanan dan Minuman Ini Ternyata Tinggi Gula

Tak Disangka! 6 Makanan dan Minuman Ini Ternyata Tinggi Gula

Bogordaily.net – Secara tak sadar, beberapa jenis makanan yang dikatakan ‘sehat' ternyata mengandung yang cukup tinggi. Mungkin salah satu jenis makanan tersebut sering kita konsumsi sehari-hari, lho.

Tak selalu sehat, ada beberapa makanan dan yang nyatanya dapat menyebabkan masalah kesehatan. Seperti tinggi lemak, tinggi karbohidrat, terlalu asin, hingga kebanyakan .

Lantas, apa saja jenis makanan yang termasuk tinggi ?

Berikut di bawah ini daftar makanan tinggi yang perlu diketahui:

1. Kopi

Dibalik enaknya kopi kemasan ternyata tersimpan kandungan yang cukup tinggi. Adapun sejumlah kopi perasa mengandung 45 gram atau setara dengan 11 sdt tambahan.

Untuk itu, biasakanlah minum kopi tanpa tambahan atau perasa lainnya.

2. Yogurt

Makanan yang berasal dari fermentasi susu ini biasanya dikonsumsi seseorang yang tengah diet. Ahli Kesehatan, Jennifer Jackson menyatakan bahwa meski ukuran satu karton yogurt terbilang kecil, tetapi yogurt dengan rasa dapat mengandung 26 gram gula per porsi.

Untuk mengurangi kandungan gula dalam yogurt sebaiknya pilih yang tawar (plain) dan tambahkan dengan irisan buah segar.

3. Oatmeal Instan

Oatmeal sendiri adalah makanan yang sehat. Namun, beberapa variasi oatmeal instan ternyata memiliki 14 gram gula per paket.
Jackson menyarankan untuk membuat oatmeal pada malam hari (overnight oat) dengan campuran setengah cangkir susu. Kemudian, simpan di lemari es dan baru dikonsumsi pada keesokan paginya dengan topping kacang atau buah-buahan.

4. Selai

Meski terbuat dari bahan alami berupa buah-buahan, selai sebenarnya termasuk makanan tinggi gula. Selai menambahkan gula untuk menghasilkan rasa yang diharapkan dan membuat produk jadi lebih tahan lama.

5. Kue

Meskipun rasanya nikmat, konsumsi kue yang berlebihan tentu dapat berdampak buruk bagi kesehatan.

Salah satu dampak utamanya ialah obesitas, tapi bukan tidak mungkin kebiasaan ini meningkatkan risiko masalah kesehatan lain yang lebih serius.

Selain gula pasir, kandungan gula dapat berasal dari tepung terigu, mentega, dan bahan-bahan lain yang memperkaya cita rasa kue.

6. Dressing salad

Salad dressing yang rendah atau tanpa lemak terlihat menjadi alternatif baik saat diet. Namun, ternyata saat lemak dihilangkan, rasa akan digantikan dengan gula. Beberapa versi salad dressing dapat mengandung hingga 12 gram gula per dua sendok makan.***

(Riyaldi)

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here