Monday, 25 November 2024
HomeHiburanGalang Dana Tragedi Kanjuruhan, ARMY Indonesia Kumpulkan Rp 447 Juta

Galang Dana Tragedi Kanjuruhan, ARMY Indonesia Kumpulkan Rp 447 Juta

Bogordaily.net – Fandom BTS ARMY di Indonesia berhasil menggalang dana lebih dari Rp 447 juta yang akan disalurkan untuk korban tragedi Kanjuruhan, Sabtu 1 Oktober 2022.

Dana itu terkumpul melalui proyek hasil inisiasi BTS ARMY Project Lombok via laman kitabisa.com. Proyek penggalangan dana ini awalnya hanya dibuka hingga 16 Oktober 2022 dengan target Rp 15 juta.

Dikutip dari CNN, Selasa 4 Oktober siang, bantuan tersebut telah terkumpul lebih Rp 447 juta.

Hardyanti selaku inisiator proyek tersebut bercerita soal skema penyaluran dana yang segera akan dilakukan per hari ini.

“Awalnya kami menargetkan penggalangan dana ini hanya mencapai sebesar Rp 15 juta lewat kerja sama dengan basis ARMY di kota-kota lain,” jelas Hardyanti.

Dengan target nominal yang jauh melampaui target, kini jumlah dana yang berhasil dikumpulkan proyek ini mencapai Rp 447 juta. Oleh karena itu, Hardyanti dan rekan-rekannya harus bergerak cepat untuk menyalurkan jumlah dana yang sudah diterima.

“Jadi mau enggak mau karena jumlahnya sudah sangat besar, maka kami harus koordinasi cepat sama pihak Korwil ARMY di Malang untuk segera proses penyaluran dananya,” jelas Hardyanti.

“Dari awalnya kami tetapkan tanggal 16 Oktober, kami majukan per hari ini. Pukul 14.00 WIB itu mereka akan mulai gerak turun lapangan untuk mendata korban-korban yang disesuaikan dengan tingkat urgensinya,” imbuhnya.

Target penerima dana, menurut Hardyanti, akan berfokus pada korban-korban yang kehilangan anggota keluarganya.

Mereka mengaku sedang melakukan pendataan korban, sehingga bisa ditetapkan masing-masing tingkat urgensinya.

“Rencananya akan kami tetapkan formulasinya untuk itu, semisal untuk tingkatan urgensi pertama, ARMY di Indonesia menetapkan nominalnya Rp 5 juta, Sementara untuk korban luka-luka nanti akan mendapatkan Rp 3 juta, dan sebagainya,” lengkapnya.

Hardyanti memastikan tak bergerak sendirian. Ia berkoordinasi dengan ARMY di Malang yang akan turun langsung didampingi sejumlah relawan dari Aremania serta perwakilan resmi dari klub.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here