Friday, 19 April 2024
HomeBeritaBabinsa Hadir Ikuti Rapat Evaluasi Program Rumah Tidak Layak Huni

Babinsa Hadir Ikuti Rapat Evaluasi Program Rumah Tidak Layak Huni

Bogordaily.net – Program Pemerintah untuk warga kurang mampu terus berjalan. Untuk itu evaluasi dan pengawasan terhadap program tersebut perlu dilakukan, seperti halnya yang dilakukan oleh Kelurahan Bantarjati, Serma Enan.

Ia bersama unsur Pemerintahan setempat, melakukan evaluasi terkait program tersebut. Dan dilaksanakan di Aula Keluarahan Bantarjari, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, pada Rabu 5 Oktober 2022, pukul 09.00 WIB.

“Kita bersama semua pihak terkait, melakukan evaluasi, dan mendengar keluhan-keluhan serta masuka dari para warga yang menerima program tersebut,” kata Serma Enan.

Hasil evaluasi tersebut, kata Serma Enan, Lurah Bantarjati memberikan kebijakan, yang mana terkait perpanjangan waktu. Karena hingga saat ini masih ada yang belum selesai soal program tersebut.

“Penerima bantuan 39 kk lk 50%, sebagian belum selsai, sehubungan batas waktu pembangunan 10 hari setelah batas waktu pembangun sampai saat ini masih ada yang belum selsai dengan kendala uang upah yang kurang,” tutup Serma Enan.

Kegiatan evaluasi tersebut juga dihadiri oleh Lurah Bantarjati, Kasi Kemas, Kasi Ekbang, LPM, , Babinkamtibmas, dan peserta lainnya.

Selama kegiatan, berjalan dengan aman dan tertib, sehingga semua hasil evaluasi bisa diterima dengan baik dan tersampaikan. (Muhammad Irfan Ramadan)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here