Tuesday, 26 November 2024
HomeBeritaBabinsa Silaturahmi ke Ponpes Al-Falaq, Jaga Kesatuan dan Persatuan Umat Beragama

Babinsa Silaturahmi ke Ponpes Al-Falaq, Jaga Kesatuan dan Persatuan Umat Beragama

Bogordaily.net – Babinsa Silaturahmi ke Ponpes Al-Falaq dalam kegiatan sosialisasi menjaga kesatuan dan persatuan umat beragama. Babinsa Kelurahan Loji, Koptu Suryanto bersilaturahm dengan para tokoh agama di wilayah binaan.

Ia datang ke Pesantren Al-Falaq Pagentongan, Kelurahan Loji, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, melaksanakan kegiatan silaturahmi sekaligus membahas soal kerukunan umat beragama dengan para tokoh. Sekaligus mempererat tali persaudaraan.

“Kegiatan keagamaan ini tentunya sangat positif, kita banyak melakukan diskusi dan selalu mencari solusi untuk setiap permasalahan yang ada di wilayah. Alhamdulillah sosialisasi dengan para tokoh agama ini banyak manfaatnya untuk kehidupan di lingkungan masyarakat,” kata Koptu Suryanto, Senin 17 Oktober 2022, pukul 10.00 WIB.

Selain para tokoh ulama, kata Koptu Suryanto, kegiatan silaturahmi juga dihadiri oleh masyarakat dan warga Pesantren Al-Falaq. Semuanya mengikuti kegiatan itu dengan antusias dan khidmat.

“Alhamdulillah, semua tamu undangan yang hadir bisa mengikuti rangkaian kegiatan ini dengan khusyu dan sangat khidmat. Semoga silaturahmi ini membawa berkah untuk kita semuanya,” tutup Koptu Suryanto

Kegiatan itu juga turut dihadiri oleh, Walikota Bogor, Wakapolresta Bogor Kota, Ketua MUI Kota Bogor, Ketua Syuriah PBNU, Lakpesdam, Ketua Umum Yayasan Al-Falak, Camat, Kapolsek Bogor Barat, Babinsa, dan yang lainnya. Selama kegiatan berlangsung, berjalan dengan aman dan tertib. (Muhammad Irfan Ramadan)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here