Bogordaily.net– Tumpukan sampah yang berterbangan di aliran sungai Kali Baru, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor diangkut ke pinggir sungai oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Senin, 10 Oktober 2022.
Sungai yang berada bersampingan dengan bahu Jalan Raya Bogor-Jakarta, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor itu memang tidak terlalu terlihat jika pengendara melintas dari arah Depok ke Bogor atau sebaliknya.
Tak hanya itu, Dinas Umum dan Penataan Ruang (PUPR) juga sedang melakukan pengecekan struktur tanah di kawasan Sungai Kali Baru, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
Pengecekan tersebut bertujuan untuk mengetahui kondisi tanah agar bangunan yang akan dibangun stabil dan tidak mengalami penurunan. Selain itu, Dinas PUPR juga mengeruk bagian pinggir tanah hingga ke dalam untuk melebarkan Sungai Kali Baru.
Terlihat sebuah buldozer hijau tosca berada di atas Sungai Kali Baru mengangkut sampah- sampah ke pinggir sungai tersebut. Tanah dikeruk dengan menggunakan mesin untuk dilakukan pelebaran kali.
“Hari ini mau pelebaran kali terlebih dahulu, sampah yang ada disingkirkan ke pinggir sungai. Kemungkinan nantinya akan dibuat trotoar untuk rekonstruksi jalan,” ujar Penanggungjawab Proyek, Derddy kepada Bogordaily.net, Senin, 10 Oktober 2022.
“Rekonstruksi jalan tersebut nantinya akan dilakukan selama 3 bulan kurang lebih,” sambungnya.(Mutia Dheza Cantika)
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV