Thursday, 25 April 2024
HomeHiburanGak Percaya Diri? Ini Cara Mengatasi Rambut Bau saat Gunakan Hijab

Gak Percaya Diri? Ini Cara Mengatasi Rambut Bau saat Gunakan Hijab

Bogordaily.net – Nyatanya, tidak jarang bahwa kebanyakan perempuan yang mengenakan memiliki masalah bau pada rambut dikarenakan keringat yang menumpuk dan kurangnya sirkulasi udara didalamnya. Namun, cobalah cara mengatasi rambut bau saat gunakan berikut ini.

Melepas bukanlah solusinya. Kamu bisa lakukan lima cara mengatasi rambut bau ini untuk meningkatkan kenyamanan saat menggunakan .

Dilansir dari berbagai sumber, berikut 5 cara hilangkan bau pada rambut saat gunakan .

1. Gunakan sampo khusus pengguna

Pengguna memang nggak bisa asal menggunakan produk sampo yang dijual pasaran. Kamu membutuhkan perawatan spesial, dengan menggunakan sampo khusus hijabers.

Sampo untuk pengguna biasanya dirancang dengan kandungan bahan yang bersifat antibakterial, sehingga bisa membantumu mencegah rambut atau kulit kepala bau setelah menggunakan seharian.

Supaya hasilnya maksimal untuk mengatasi rambut bau, bersihkan rambutmu dengan sampo pengguna setiap dua hari sekali atau setiap hari kalau memang lagi sering bepergian.

2. Keringkan rambut sebelum memakai hijab

Poin yang satu ini lah yang paling sering di acuhkan oleh sebagian perempuan. Kebanyakan dari mereka malas mengeringkan rambut, sehingga mereka langsung mengenakan ciput dan hijabnya saat rambutnya masih dalam keadaan basah setelah keramas.

Nah, untuk menghindari hal tersebut, maka ada baiknya jika kamu memberikan jangka waktu lebih banyak untuk mengeringkan rambut sebelum kamu bersiap-siap pergi.

3. Teteskam tea tree oil

Cara lainnya mengatasi rambut bau yang lebih aman dan bisa dicoba oleh semua pengguna hijab adalah dengan meneteskan sedikit tea tree oil pada kulit kepalamu setelah habis keramas.

Jangan lupa digosok perlahan dan lakukan pijatan ringan, supaya tea tree oil yang kamu gunakan dapat menyerap dengan sempurna pada kulit kepalamu.

4. Mencampur lemon dengan sampo

Kalau sampo pengguna hijab kurang mempan untuk mengatasi rambut bau, ada cara lainnya yang bisa kamu coba. Yes, mencampur perasan lemon dengan sampo yang biasa digunakan!

Cukup dua sampai tiga tetes saja, rambutmu bisa wangi seharian. Namun, perlu kamu ketahui kalau cara ini nggak bisa dilakukan oleh semua cewek, apalagi buat yang memiliki jenis kulit kepala sensitif.

That's why, sebelum mencoba cara alami ini, pastikan kulit kepalamu nggak sensitif dan nggak ada luka di sekitarnya.

5. Pilih kain hijab yang mudah menyerap keringat

Bukan hanya hijab, kamu juga perlu memilih bahan hijab yang mudah menyerap keringat. Bahan yang panas hanya akan membuatmu berkeringat dan bau rambut.

Maka dari itu, pilihlah bahan yang mudah menyerap keringat untuk aktivitas yang padat. Namun jika aktivitas hanya di dalam ruangan, maka tidak ada masalah jika kamu menggunakan hijab dengan bahan yang tidak menyerap keringat.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here