Tuesday, 8 October 2024
HomeBeritaJenguk Warga yang Sakit, Koptu Bagoes Monitor Pemberian Bantuan di Kelurahan Tegal...

Jenguk Warga yang Sakit, Koptu Bagoes Monitor Pemberian Bantuan di Kelurahan Tegal Gundil

Bogordaily.net – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Tegal Gundil, Koptu Bagoes Raka Siwi melakukan monitor penyerahan bantuan kepada warga yang sedang sakit di Kelurahan Tegal Gundil, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, pada Kamis, 6 Oktober 2022.

Pemberian bantuan tersebut diserahkan langsung kepada warga yang sakit yakni atas nama, Bapak Saut, dikarenakan beliau sedang sakit struk.

Kegiatan ini juga sebagai bentuk rasa kepedulian dari Pemerintah Kelurahan Tegal Gundil kepada warga.

Adapun bantuan yang dibagikan oleh Babinsa Kelurahan Tegal Gundil, diantaranya ada, kasur lipat, selimut, bantal guling, telur dan juga buah.

Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Tegal Gundil, Koptu Bagoes Raka Siwi mengatakan, program pembagian sembako ini untuk mengurangi beban warga yang tengah sakit.

“Alhamdulillah, kami telah menyerahkan bantuan kepada warga yang sedang sakit, dan semoga bantuan ini dapat meringankan beban hidup mereka,” ujar Koptu Bagoes Raka Siwi, kepada Bogordaily.net, Kamis 6 Oktober 2022.

Sementara kata Koptu Bagoes Raka Siwi, harapanya dengan adanya bantuan ini, dapat mengurangi beban hidup warga.

Adapun jajaran yang hadir antara lain, Lurah Tegal Gundil, Babinsa, Babhinkantibmas, dan Seklur Tegal Gundil. Dan kegiatan selesai pada pukul 10.00 WIB dengan keadaan lancar dan tertib.(Albin Pandita)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here