Bogordaily.net – Kiprah dan karier Bos Indomaret yang tewas tertabrak truk saat bersepeda, memiliki rekam jejak panjang di perusahaan ritel tersebut.
Dia adalah Howard Timotius Palar yang menjabat sebagai Information & Technology Director. Mendiang meninggal di usia 60 tahun.
Mendiang merupakan Komisaris Indoritel, Howard Timotius Palar. Mendiang tercatat sebagai komisaris Indoritel. Ia ditunjuk sebagai komisaris perusahaan pada 2015.
Kabar ini menjadi duka mendalam bagi seluruh manajemen dan seluruh karyawan Indomaret. “Kami atas nama manajemen dan karyawan merasakan duka yang mendalam atas kepergian Pak Howard. Rekan kerja dan sahabat kami. Semoga arwahnya diterima di sisi Tuhan dan keluarga besarnya diberikan kekuatan,” kata Marketing Communication Executive Director Indomarco, Feki Oktavianus dalam keterangannya, Kamis 6 Oktober 2022.
Seperti diberitakan sebelumnya, terjadi kecelakaan yang melibatkan truk dan pesepeda terjadi di kawasan BSD, Tangerang Selatan. Pesepeda berinisial H (60) tewas setelah tertabrak truk di lokasi.
“Iya betul korban satu orang. Kebetulan sedang sepeda dengan istrinya,” kata Kanit Laka Lantas Polres Tangsel Iptu Nanda Setya saat dihubungi.
Awalnya, beredar informasi korban H merupakan petinggi dari salah satu perusahaan minimarket di Indonesia. Polisi hanya membenarkan tempat kerja korban namun enggan memerinci jabatan yang diemban oleh korban.
“Untuk beliau kerjanya di PT Indomarco. Kalau posisi jabatan persisnya kita belum monitor,” ujar Nanda.
Kiprah Karier Bos Indomaret
Belakangan terkonfirmasi yang meninggal adalah Komisaris Indoritel, Howard Timotius Palar.
Mendiang tercatat sebagai komisaris Indoritel. Ia ditunjuk sebagai komisaris perusahaan pada 2015.
Sementara, Howard menjabat sebagai Direktur Indomaret sejak 2004. Sebelum bergabung dengan perusahaan, ia menjabat Manajer IT di PT Australia Milk Industries dari 2001 hingga 2004.
Mendiang juga sempat menjadi Manajer IT di PT Indomarco Adi Prima sejak 1999 sampai 2001 dan menjadi pengembang software di PT Inti Salim Corpora pada 1987 hingga 1999.
Howard Timotius Palar adalah sarjana ekonomi di Universitas Atma Jaya. Dia lulus pada 1986.***
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV