Bogordaily.net– Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Jami Al Ikhlas Asrama Polri Bhayangkara, Kelurahan Sindang Barang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, berlangsung khidmat, pada Minggu 23 Oktober 2022.
Mengusung tema “Menumbuhkan Rasa Peduli Terhadap Sesama Umat Manusia Melalui Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW” acara itu diikuti oleh para tamu undangan yang sangat antusias mengikuti setiap rangkaiannya.
“Kegiatan ini wujud silaturahmi warga dalam menjaga nilai religius. Terutama untuk mengajak kepada para anak muda khususnya agar senantiasa untuk selalu ingat soal peringatan hari lahirnya Nabi kita, yaitu Nabi Muhammad,” kata Ketua PBHI Yuhendar Gurnama, Minggu 23 Oktober 2022
Pria yang akrab disapa Kang Gugun tersebut menambahkan, peran orang tua juga perlu ditingkatkan untuk mendorong anak-anaknya agar senantiasa mengikuti atau aktif dalam kegiatan keagamaan, salah satunya melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Jangan sampai, kata Gugun, para remaja justru tak mau terjun langsung menjadi bagian dalam suatu kegiatan keagamaan khususnya di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.
“Kita kan sebagai orangtua tut wuri handayani, men-support aja kan, karena remaja kan semangatnya masi tinggi, jangan sampai tidak mau terjun langsung dalam kegiatan keagamaan,” jelasnya.
Ia berharap, dengan adanya peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, semangat anak muda dalam mengikuti setiap kegiatan keagamaan semakin tumbun dan berkembang untuk nanti kedepannya.
“Tentu kita sebagai orangtua selalu mendukung kegiatan anak muda, terlebih dalam kegiatan keagamaan di wilayah tempat tinggal, kita berharap mereka semakin aktif dan peduli,” tutup Gugun.(Muhammad Irfan Ramadan)
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV