Saturday, 20 April 2024
HomeBeritaPenemuan Korban Hanyut, Danramil 0603 Bogor Timur Turut Berduka

Penemuan Korban Hanyut, Danramil 0603 Bogor Timur Turut Berduka

Bogordaily.net Kapten Inf Suharja turut hadir untuk melakukan pencarian dan evakuasi korban AD (14) yang hanyut di bersama Kelurahan Sertu Admadi dan juga tim SAR gabungan mulai dari pagi tadi, pada Senin, 31 Oktober 2022.

Danramil 0603/Bogor Timur Kapten Inf Suharja turut berduka cita atas meninggalnya AD (14) dengan melakukan belasungkawa secara langsung.

Saat ini diketahui, korban sudah ditemukan dengan jarak kurang lebih 200 meter dan kedalaman 3 meter. Korban diserahkan ke pihak keluarga dan rencananya akan di makamkan di TPU Dredet milik Pemkot Kota Bogor.

Korban di temukan oleh tim SAR dengan menggunakan perahu karet yang tidak jauh dari tempat kejadian awal.

“Inalillahi wa inalillahi rojiun, pastinya saya turut berduka cita sedalam-dalamnya atas meninggalnya AD (14) yang telah ditemukan. Semoga amal ibadahnya diterima disisinya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” ujar Danramil 0603/Bogor Timur Kapten Inf Suharja saat memberikan penjelasan.

Danramil 0603/Bogor Timur Kapten Inf Suharja pun menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu waspada dan berhati-hati dimanapun dan kapanpun.

Dirinya mengatakan, peran orang tua sangat diperlukan untuk menjaga buah hatinya.

“Ingatkan anak adalah hal yang wajar untuk kebaikan bersama. Semoga tidak ada lagi korban dan semoga semua masyarakat baik-baik dan sehat selalu,” terangnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang sudah terlibat untuk menemukan jasad AD (14).*

(Mutia Dheza Cantika)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here