Friday, 29 March 2024
HomeNasionalSinar Mas Land Berikan Bantuan Sekolah dan Madrasah Binaan di Kabupaten dan...

Sinar Mas Land Berikan Bantuan Sekolah dan Madrasah Binaan di Kabupaten dan Kota Tangerang Selatan

Bogordaily.net melalui PT Bumi Serpong Damai Tbk secara menyalurkan sarana dan prasarana kepada sekolah dan madrasah binaan di wilayah Kabupaten dan Kota Tangerang Selatan. Tahun ini, diberikan kepada 40 sekolah dan madrasah binaan dalam bentuk perbaikan sanitasi, wastafel portable, perlengkapan Unit Kesehatan Sekolah (UKS), peralatan kantin, komposter, alat biopori, pohon buah, serta pembinaan pengolahan dan limbah.

Penyerahan bantuan tersebut diberikan secara bertahap selama tiga bulan mulai dari September-November 2022 mendatang. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan di bidang pendidikan.

Managing Director President Office – Dony Martadisata mengatakan, “ menginisiasi program Sekolah Berhati yang metodenya telah didiseminasi sejak Agustus hingga Oktober. Dukungan ini kami berikan secara menyeluruh, sehingga kami juga memberikan bantuan sarana dan prasarana sekolah seperti saat ini.

Program Sekolah Berhati kami lakukan setiap tahun dan menjadi langkah konkret serta peran aktif CSR dalam meningkatkan produktivitas kegiatan belajar mengajar. Semoga bantuan ini dapat memberikan dampak serta manfaat dalam mengoptimalkan penyerapan ilmu pada sekolah-sekolah di sekitar pengembangan perusahaan.”

Penyerahan bantuan sarana dan prasarana sekolah ini menjadi bentuk apresiasi dan dukungan untuk sekolah/madrasah binaan yang telah menerapkan Sekolah Berhati (Berkarakter Hijau, Sehat dan Inovatif), sebagai platform pendidikan yang diinisiasi CSR bersama dengan para pendidik di Tangerang Raya sejak tahun 2021.

Sekolah Berhati memberikan edukasi, pelatihan, dan pendampingan kepada kepala sekolah, guru, komite, dan siswa agar seluruh warga sekolah dapat menciptakan kelayakan fisik lingkungan sekolah menjadi tempat yang aman, nyaman, serta produktif.

Sebagai bentuk pendampingan, CSR dan tim penggerak Sekolah Berhati juga akan melakukan monitoring dan evaluasi secara berkala kepada sekolah/madrasah binaan. Pada tahap selanjutnya, akan diberikan penghargaan kepada para pengelola sekolah/madrasah yang telah menerapkan dan mengimplementasikan program Sekolah Berhati dengan baik, di mana basis dari proses belajar mengajar yang dilakukan berwawasan pada lingkungan.  (*)

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here