Bogordaily.net – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menurunkan Harga Eceran Tertinggi (HET) gas LPG ukuran 3 kilogram yang tertuang dalam Surat Keputusan Bupati Bogor Nomor: 541.11/335/Kpts/Per-UU/2022.
SK yang ditandatangani Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan pada 9 November 2022 tersebut menetapkan HET dari tingkat agen ke tingkat pangkalan yakni Rp 14.250, dari yang sebelumnya 16 ribu.
Kemudian, ia menetapkan HET gas LPG tiga kilogram dari tingkat pangkalan ke konsumen untuk kebutuhan rumah tangga menjadi Rp 16 ribu, dari yang sebelumnya Rp 18.686.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Bogor, Entis Sutisna menyampaikan bahwa Kebup itu menyampaikan bahwa gas LPG 3 kilogram itu kembali ke harga Rp 16 ribu rupiah.
“Kita dengan kemendagri setiap tanggal 1 itu ada evaluasi terkait inflasi, sehingga ada perintah dari pusat untuk memantau harga-harga di masing-masing kabupaten di Indonesia,” kata Entis.
Kemudian kata dia, Plt telah menginstruksikan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disdagin) untuk mengkaji ulang keputusan tersebut.
“Atas dasar itu Plt Bupati menginstruksikan bagian perekonomian dengan Disdagin untuk mengkaji ulang dan muncul lah itu (Kebup) terbaru, untuk sementara kita tidak menaikkan dulu,” jelasnya.
Selain itu, ia akan terus memantau kenaikan harga gas elpiji di wilayah Kabupaten Bogor agar nantinya tidak terjadi kelangkaan.
“Lihat situasi, kalau sekelilingnya semua naik akan ada kelangkaan di Kabupaten Bogor, kita pantau terus dan juga ini kan tidak mudah, kalau di sekelilingnya sudah naik semua tidak mungkin kita bertahan di Rp 16 ribu,” pungkasnya.
Sementara itu, berdasarkan pantauan Bogordaily.net di salah satu toko gas LPG 3 kilogram di wilayah Cibinong, Kabupaten Bogor, untuk saat ini masih belum ada penurunan harga gas elpiji dan masih tertahan di angka Rp 23 Ribu.
“Sekarang harganya masih Rp 23 ribu, belum turun, semoga aja nanti turun normal lagi,” ujar Agung penjual gas elpiji kepada Bogordaily.net, Selasa 15 November 2022.
Diketahui setelah SK tersebut dikeluarkan, saat ini pihaknya tengah melakukan sosialisasi ke tiap agen atau pangkalan yang ada di Kabupaten Bogor. (Albin Pandita)
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV