Bogordaily.net– Sebuah rudal diduga dari Rusia menyerang Polandia dan jatuh di Desa Przewodow yang terletak dekat dengan perbatasan Ukraina. Presiden Polandia Andrzej Duda mengaku belum memiliki bukti jelas yang menunjukkan siapa yang menembakkan rudal ke wilayahnya hingga menewaskan dua orang. Meski demikian ia menyebut rudal tersebut kemungkinan besar buatan Rusia.
Kementerian Luar Negeri Polandia menyebut ‘rudal buatan Rusia’ terjatuh di desa Przewodow, yang terletak dekat dengan perbatasan Ukraina demikian laporan AFP sebagaimana dilansir detik.com.
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Polandia Lukasz Jasina mengatakan rudal jatuh di Desa Przewodow pada Selasa, 15 November 2022 sore sekitar pukul 15.40 waktu setempat. Dua warga tewas akibat ledakan rudal tersebut.
Kementerian Luar Negeri Polandia tidak menjelaskan lebih lanjut soal jenis rudal atau dari mana rudal itu ditembakkan. Dalam pernyataan senada, ia juga menyebut belum ada bukti jelas soal pelaku yang menembakkan rudal itu, tetapi rudal itu buatan Rusia.
“Untuk saat ini kami tidak memiliki bukti kuat soal siapa yang menembakkan rudal itu. Penyelidikan tengah berlangsung,” kata Presiden Andrzej Duda kepada wartawan setempat pada Rabu, 16 November 2022.
Ia juga menyatakan bahwa insiden itu merupakan insiden ‘terisolasi’ dan tidak ada indikasi rudal lanjutan.
Sebelumnya diberitakan Polandia yang berbatasan dengan Ukraina mendapat serangan rudal. Diduga rudal tersebut milik Rusia dan menghantam salah satu negara anggota NATO tersebut. Akibat serangan rudal, dua warga tewas.
Melansir CNBC Indonesia dari Reuters, setelah Rusia melakukan rentetan serangan ke kota-kota Ukraina sedikitnya 85 rudal yang ditembakkan Rusia berdasarkan catatan CNBC International.
“Dua orang tewas dalam ledakan di sebuah desa dekat perbatasan dengan Ukraina pada Selasa,” kata petugas pemadam kebakaran setempat.
Associated Press (AP) mengutip seorang pejabat intelijen mengatakan ledakan terjadi di desa Przewodow, Polandia timur. Ini disebabkan oleh rudal Rusia yang melintas ke Polandia.
Namun pejabat Pentagon dan Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) dalam pernyataan ke wartawan mengaku masih belum mengetahui titik pasti kejadian. Namun ada dua rudal yang jatuh.
“Kami mengetahui laporan pers yang menyatakan bahwa dua rudal Rusia telah menyerang lokasi di dalam Polandia dekat perbatasan Ukraina,” kata juru bicara Pentagon, Brigadir Jenderal Patrick Ryder.***
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV