Sunday, 19 May 2024
HomeKabupaten BogorResmikan Posyandu Sukma IV, Pemkab Bogor Ingin Posyandu Dapat Jangkau Semua Kalangan

Resmikan Posyandu Sukma IV, Pemkab Bogor Ingin Posyandu Dapat Jangkau Semua Kalangan

Bogordaily.net – Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan ingin () tidak hanya dapat melayani Balita dan ibu hamil saja, juga dapat mengoptimalkan dengan menyediakan layanan kesehatan bagi masyarakat umum, mulai dari usia 15 tahun ke atas, bapak-bapak juga masyarakat Lanjut Usia (Lansia). Hal itu ditegaskan Plt. Bupati Bogor saat meresmikan Sukma IV Kampung Bojong Neros RW 04, Desa Sukamaju, Kecamatan Cibungbulang, Selasa, 8 November 2022.

“Agar masyarakat rutin mengecek kesehatan di secara gratis, untuk mencegah terjadinya Penyakit Tidak Menular (PTM), karena pencegahan PTM ini hanya dapat dilakukan melalui promotif dan preventif,” terang Plt. Bupati Bogor.

Untuk itu, ia meminta kepada Dinas Kesehatan untuk melengkapi alat kesehatan seperti alat cek gula darah, alat cek kolestrol, tensi darah dan lainnya.

“Kita akan sediakan dan fasilitasi alat kesehatannya. Saya ingin ini tidak hanya untuk anak kecil dan ibu-ibu tapi bisa untuk masyarakat umum,” pintanya.

Menurutnya, selain pencegahan PTM, dapat dioptimalkan perannya dalam mendorong percepatan penuruan angka stunting di Kabupaten Bogor.

“Saya juga fokus pada penurunan dan penanganan stunting. Stunting ini berkaitan dengan next generasi, karena kalau banyak yang stunting generasi kita akan jadi generasi mundur. Itulah pentingnya pencegahan stunting untuk menciptakan generasi berkualiatas,” ujarnya.

Selanjutnya, warga Desa Sukamaju, Neneng, mengaku senang bisa memiliki sehingga dapat mempermudah ia ketika anaknya ingin mendapat layanan kesehatan.

“Alhamdulillah punya sendiri, dulu pelayanan numpang dirumah bu RW. Tadi juga anak saya diberikan vitamin A langsung oleh Plt. Bupati Bogor dan Ketua TP-PKK Kabupaten Bogor, senang sekali, sukses untuk Desa Sukamaju,” imbuh Neneng.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here