Friday, 22 November 2024
HomeHiburanSimpel, Ini 5 Tips untuk Menjadi Lebih Bahagia

Simpel, Ini 5 Tips untuk Menjadi Lebih Bahagia

Bogordaily.net – Kebahagiaan menjadi suatu hal yang selalu dicari oleh setiap manusia yang menjalani kehidupan. Nah, berikut ini lima tips yang bisa membuat Anda lebih bahagia.

Banyak cara untuk mendapatkan kebahagiaan, mulai dari cara yang membutuhkan biaya mahal maupun dengan cara yang sederhana.

Tapi taukah kamu Apa artinya menjadi bahagia? Ada begitu banyak ide dan perspektif tentang kebahagiaan.

Umumnya bahagia dapat diartikan sebagai kondisi emosional seseorang dengan atau menunjukkan kesenangan, kepuasan, atau kegembiraan.

Kamu pula bisa melakukan beberapa hal dibawah ini yang membantu kamu belajar bagaimana menjadi bahagia

1. Tidur cepat

Tak dapat dimungkiri, tidur menjadi salah satu kegiatan penting dalam kehidupan kita. Tidur yang cukup, dapat memberikan pengaruh terhadap kesehatan dan juga tingkat kebahagiaan seseorang. Terdapat banyak masalah kesehatan yang dapat teratasi dengan mempunyai pola tidur yang cukup dan berkualitas.

Tidur yang cukup dapat berpengaruh kepada pengaturan mood, emosi, energi, dan juga motivasi pada seseorang.

2. Tersenyum

Tahu gak sih, saat tersenyum tubuh kamu akan melepaskan hormon dopamine. Nah, hormon ini merupakan hormon yang berperan besar dalam menjadikan seseorang lebih bahagia.

Kamu bisa mencoba untuk berlatih tersenyum dengan bahagia ketika pagi hari di depan cermin untuk memberikan semangat dan motivasi.

3. Berikan Pujian Kepada Orang Lain

Kemudian, untuk dapat hidup dengan bahagia, Kamu bisa sering memberikan pujian yang tulus kepada orang lain. Cara ini merupakan salah satu cara untuk bahagia paling mudah untuk dicoba.

Memberikan pujian tidak hanya bisa menyenangkan hati orang lain, pujian kepada orang lain ternyata juga sangat bermanfaat untuk diri sendiri. Hal itu bisa membuat Kita lebih memiliki suasana yang baik karena dipengaruhi oleh orang lain.

4. Belajar mencintai diri sendiri (self compassion)

Mengritik diri sendiri dengan keras hanya akan membuat hidup kita sengsara. Jadi, cobalah untuk belajar melakukan self-compassion, misalnya, dengan membayangkan apa yang kita katakan kepada seorang teman dalam situasi yang sama.

5. Berolahraga

Baik itu dalam bentuk menari, yoga, gym, atau lainnya, olahraga sangat penting. Ini tidak hanya untuk menurunkan berat badan tetapi juga meningkatkan kondisi mental.

Ini melepaskan endorfin dan ini adalah bahan kimia yang terasa enak di tubuhmu, yang memberimu dorongan untuk lebih merasa bahagia. Itu membuatmu lebih percaya diri dan menghilangkan stres.

6. Cari tahu apa yang membuat Kamu bahagia

Kamu perlu tahu apa yang bisa membuatmu bahagia, dan tidak menutupi apa saja yang membuat kebahagiaan mu hilang.(*)

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here