Tuesday, 21 May 2024
HomeKabupaten Bogor36 SMK Ikuti Turnamen Futsal MKKS Kabupaten Bogor

36 SMK Ikuti Turnamen Futsal MKKS Kabupaten Bogor

Bogordaily.net – Sebanyak 36 tim Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Bogor mengikuti memperebutkan Piala Bergilir Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Kabupaten Bogor di Lapangan Futsal Sekolah Angkasa Penerbang Lanud Atang Sendjaja Bogor, Selasa 13 Desember 2022.

“Hari ini kita membuka yang diikuti 36 tim yang telah diseleksi sebelumnya dimasing-masing Korwil MKKS se Kabupaten Bogor,”kata Ketua H Budy Antoro kepada wartawan, Selasa 13 Desember 2022.

Budy mengatakan diselenggarakan
itu dalam rangka kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) melejitkan talenta pemain muda serta mencari pemain terbaik yang akan masuk tim MKKS.

“Ini sistem gugur, nanti juaranya itu kita akan bina untuk menjadi tim MKKS yang mana nantinya kita akan lakukan studi banding ke MKKS wilayah lain terkait program MKKS salah satunya dalam bidang olahraga,”katanya.

Lebih lanjut, untuk tempat diselenggarakan di SMK Penerbangan Lanud Ats ini sebagai antisipasi kemananan, karena tensi sepakbola futsal itu cukup tinggi dan antusias siswa juga pasti semarak.

“Dari itu tuan rumah siap dan keamanan di sini kan tentunya sudah cukup terjamin, saya berharap berjalan lancar tanpa ada kendala,” katanya.

Untuk hadiah piala MKKS juara pertama itu akan mendapatkan tropi dan uang tunai sebesar Rp 5 juta, juara dua Rp 4 juta juara tiga Rp 3 juta, dan juara empat itu mendapatkan hadiah Rp 2 Juta Rupiah.

“Sementara untuk pembina tim terbaik itu selain mendapatkan tropi juga uang tunai masing masing Rp 1 juta rupiah,”katanya.

Tidak hanya itu Budy mengatakan kedepannya selain futsal, juga sudah membentuk tim voli hal itu menurutnya bagian dari program selain memajukan pendidikan SMK secara formal di wilayah Kabupaten Bogor.**”

Ruslan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here