Bogordaily.net– Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Curug melaksanakan penertiban pelajar di Perumahan Kiara RT 04/06 Kelurahan Curug, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, pada Senin, 12 Desember 2022.
Kegiatan diselenggarakan pukul 10.00 WIB untuk menertiban para pelajar yang sedang berkumpul, mengingat lokasi tersebut rawan terjadi aksi tawuran.
Babinsa Kelurahan Curug, Serda Jayadi menekankan kepada seluruh elemen masyarakat untuk mengingatkan para pelajar yang mengenakan seragam saat kegiatan belajar mengajar masih berjalan maupun saat jam pulang sekolah.
“Saya menekankan agar anak sekolah dilarang berkumpul baik di luar jam sekolah, apalagi di jam sekolah,” ujar Serda Jayadi kepada Bogordaily.net.
Ia menyebut bahwa, lokasi tersebut beberapa hari yang lalu telah terjadi tawuran sehingga mengakibatkan satu orang luka. Maka dari itu, pihaknya mengimbau agar jangan menjadikan tempat tersebut untuk berkumpul sebab, kata dia khawatir nantinya akan menelan korban jiwa.
“Beberapa waktu lalu ada tawuran pelajar di sini. Makanya kami imbau agar tempat tersebut jangan dijadikan arena berkumpul. Saya hanya khawatir akan menelan korban jiwa,” paparnya.
Ia menambahkan apabila jam sekolah sudah selesai, lebih lebih baik langsung pulang ke rumah masing-masing. Menurutnya, pergunakan masa depan dengan hal-hal yang positif.
“Saya ingatkan juga agar menyuruh anak sekolah pulang langsung ke rumah masing-masing untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujarnya.(Mutia Dheza Cantika)
Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor