Thursday, 14 November 2024
HomeNasionalContoh Kegiatan Class Meeting di Sekolah, Cek di Sini!

Contoh Kegiatan Class Meeting di Sekolah, Cek di Sini!

Bogordaily.net – Contoh kegiatan Class Meeting yang menarik. Kegiatan menjelang libur atau sehabis ujian ini jadi agenda di sekolah.

Biasanya berisi berbagai kegiatan kecuali belajar. Karena kegiatan belajar telah usai setelah ujian para siswa selesai.

Sambil menunggu hasil ujian itulah diadakan Class Meeting di berbagai tingkatan sekolah. Baik SD, SMP atau SMA.

Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan untuk mengisi kegiatan ini. Jika bingung, berikut itu akan diulas mengenai contoh ide kegiatan untuk mengisi kegiatan Class Meeting di sekolah.

Lomba olahraga

Salah satu kegiatan mainstream yang dilakukan pada class meet adalah lomba olahraga. Bukan tanpa alasan, lomba olahraga ini bisa jadi salah satu ajang kumpul-kumpul keakraban antar siswa yang bakalan seru abis.

Apalagi jika pertandingannya diadakan antar kelas. Masing-masing kelas diminta untuk membentuk suporter dan pendukung tim kelasnya.

Pasti pecah abis. Lomba olahraga yang bisa kamu adakan diantaranya lomba basket, lomba futsal, lomba voli, lomba badminton dan lain sebagainya. Sebagai pelengkap, kamu juga bisa mengadakan lomba suporter terbaik.

Lomba esports

Selain lomba olahraga secara tatap muka, ide class meeting lain yang bisa kamu coba adalah mengadakan lomba esports. Beberapa permainan esports yang populer akhir-akhir ini bisa kamu jadikan pilihan salah satu cabang lomba esports yang diadakan, misalnya: Mobile Legends dan PUBG Mobile. Ide lomba class meeting yang satu ini bisa jadi ide baik apabila kamu hanya memiliki lahan atau ruangan yang terbatas.

Beberapa hal yang perlu kamu siapkan diantaranya: ruangan, wifi, juri pencatat skor, tidak terlalu ribet ya. E-sports tentu jadi salah satu pilihan yang seru dan menghibur untuk mengakhiri semester.

Lomba tebak gaya

Ide lomba class meeting offline yang satu ini bisa jadi salah satu lomba yang mengocok perut lho, gengs. Simpelnya, salah satu peserta diminta oleh panitia untuk memperagakan gaya hewan ataupun hal lain.

Peserta diminta menunjukkan kreativitasnya untuk memperagakan dan menggambarkan suatu hal tanpa berbicara, namun peserta lain harus dapat menebaknya untuk mendapatkan skor. Seringnya, peserta akan kesulitan untuk memperagakan suatu hal sehingga gak jarang gaya yang diperagakan si peserta bisa aneh dan lucu. Ini bisa bikin suasana class meeting jadi cair.

Lomba tebak gaya ini bisa dilakukan individu atau secara kelompok, hal ini bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan.

Lomba tebak gambar

Secara konsep, lomba tebak gambar gak beda jauh dengan lomba tebak gaya, gengs. Bedanya, untuk menggambarkan suatu hal, peserta diminta untuk menggambarkannya. Lalu peserta lain diminta untuk menebak kira-kira gambar apakah yang digambarkan, apabila mereka dapat menebaknya maka mereka berhak mendapatkan poin.

Lomba stand up comedy

Ini bisa bikin classmeet yang akan kamu adakan pecah abis. Ya, ngadain lomba stand up comedy bisa jadi salah satu pilihan seru yang bisa kamu pertimbangkan. Kamu hanya perlu membuka pendaftaran bagi temen-temen yang mau untuk tampil di depan sebagai seorang comic. Kamu bisa menentukan tema tertentu agar materi yang disampaikan seragam. Misalnya, tentang ‘kisah kasih di sekolah’, ‘kantin sekolah’, ‘bolos’ atau lain sebagainya.

Selain itu, lomba stand up comedy ini juga bisa jadi ajang melatih public speaking bagi teman-temanmu, lho. Pasti guru akan apresiasi kalau kamu nyelenggarain lomba ini pada class meeting. Coba kamu diskusikan dengan panitia lain, ya!

Lomba menghias

Kalau dari pengalaman nih, gak semua anak antusias untuk ikut kegiatan class meeting secara aktif, misalnya jadi peserta lomba olahraga.

Nah untuk mengantisipasi itu, kamu juga bisa mengadakan lomba menghias. Salah satu hal yang bisa dijadikan objek menghias adalah ruang kelas. Kamu bisa meminta peserta untuk menghias kelas sekreatif mungkin untuk menjadikan kelas mereka menjadi nyaman, keren, estetik, dan enak dipandang.

Biasanya lomba menghias ini jadi salah satu lomba sampingan di ajang class meeting sekolah.

Lomba membaca berita

Salah satu lomba unik yang bisa kamu jadikan salah satu pilihan ide lomba class meeting adalah lomba presenter atau lomba membaca berita. Kamu bisa meminta peserta untuk berpasangan (biasanya satu laki-laki dan satu perempuan) untuk membacakan suatu berita selayaknya pembawa berita profesional. Para peserta lain bisa jadi juri yang memberikan nilai berkaitan dengan cara mereka membawakan berita, misalnya: intonasi, kekompakan, hingga kostum yang mereka kenakan. Udah kebayang kan gimana lombanya?

Lomba dance

Nah ini juga salah satu ide menarik yang bisa kamu adakan untuk class meeting di sekolah kamu. Lomba dance bisa diselenggarakan secara individu dan kelompok. Kamu bisa mengadakan lomba modern dance maupun traditional dance. Lomba dance ini tentu bakal menarik banget bagi mereka yang punya hobi dance di sekolahmu.

Selain itu, biasanya lomba ini akan dibarengi dengan musik yang energik yang tentunya akan membuat suasana class meet lebih pecah dan seru.

Lomba koreo dan yel-yel

Ide lomba class meeting offline selanjutnya adalah lomba koreo dan yel-yel. Kamu bisa meminta setiap kelas untuk menyiapkan koreo dan yel-yel untuk ditampilkan pada saat class meeting. Biasanya sih, lomba koreo dan yel-yel ini akan dilakukan di awal serangkaian kegiatan class meet sebagai pembuka. Peserta tentunya akan buat yel-yel dan koreo yang kreatif dan menarik, dan gak jarang lucu yang cocok banget untuk membuka acara class meeting dengan meriah.

Lomba desain poster

Ide lomba class meeting offline yang terakhir adalah lomba desain poster. Kamu bisa menerapkan tema tertentu yang dijadikan dasar desain mereka. Tema-tema tersebut bisa seputar kemerdekaan, Hari Kartini, dan lain-lain yang berdekatan dengan penyelenggara class meet tersebut.

Pada hari h class meet, peserta bisa memaparkan hasil desainnya, menjelaskan makna dan arti dari desain yang telah mereka buat ke hadapan dewan juri. Peserta dengan hasil desain poster yang paling menarik bisa jadi juara lomba desain poster classmeet offline tersebut.

Demikian ulasan mengenai contoh kegiatan Class Meeting yang menarik. Kira-kira yang mana yang paling seru?***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here