Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorDody Minta Usulan Musrenbang Tak Hanya Fokus pada Pembangunan Fisik

Dody Minta Usulan Musrenbang Tak Hanya Fokus pada Pembangunan Fisik

Bogordaily.net – Anggota DPRD Kota Bogor Fraksi PKS, H. M. Dody Hikmawan,SE menghadiri beberapa kegiatan Musrenbang Tahun Anggaran 2024 tingkat Kelurahan di Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, 14 Desember 2022.

Salah satunya adalah Kelurahan Menteng. Dengan mengusung tema “MEMBANGUN KEMANDIRIAN MASYARAKAT”.

Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung PGRI Kota Bogor, di jalan Merdeka No. 16 Kelurahan Menteng, Kecamatan Bogor Barat.

ertajuk membangun kemandirian masyarakat, musyawarah tersebut diadakan secara rutin setiap setahun sekali, untuk membentuk pengajuan perencanaan program pembangunan wilayah baik fisik maupun non fisik.

Sebanyak 16 usulan meliputi bidang ekonomi, sosial budaya, pemerintahan serta sarana fisik jadi skala prioritas dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) itu.

“Di seluruh Musrenbang kelurahan yang saya hadiri dapat dipastikan hampir semua usulan di fokuskan pada pembangunan fisik saja, padahal pemerintah kota sudah menyediakan berbagai macam program non-fisik untuk bisa dimanfaatkan masyarakat, ujar Dody.

Selaras dengan pernyataan Dody, Lurah Menteng DR. H. Arief Rachman Badrudin, S.Kom, MM menambahkan, saat ini di kelurahan Menteng hampir 80% usulan perencanaan pembangunan di titik beratkan pada pembangunan fisik, dan sisanya usulan Non-fisik dalam bentuk pelatihan.

“Saya berharap, masyarakat tidak hanya berfokus pada pembangunan fisiknya saja akan tetapi memperhatikan juga pembangunan manusianya lewat program pelatihan, sehingga bisa bermanfaat agar masyarkat bisa mempunyai skill dan mandiri ke depannya” tutup Dody.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here