Saturday, 20 April 2024
HomeNasionalGempa Susulan di Cugenang Sore Ini, Kekuatan Mencapai 2,9 M

Gempa Susulan di Cugenang Sore Ini, Kekuatan Mencapai 2,9 M

Bogordaily.net – masih dirasakan di Desa Cisarua, Kampung Sarampad, Kecamatan Cugenang, Kabupaten dengan kekuatan Magnitudo (M) 2,9, pada Kamis sore, 1 Desember 2022.

Dari keterangan website Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika () bahwa gempa tersebut terjadi pukul 14.29 WIB dengan kedalaman berada di 11 KM.

Pusat gempa berada di darat 6KM Barat Daya Kabupaten . Dirasakan (Skala MMI) : III, Cugenang, II-III Pamoyanan, II Warung Kondang.

Melansir dari situs bahwa skala MMI III berarti getaran dirasakan nyata di dalam rumah, seakan ada getaran truk melaju. Dari paandangan mata secara langsung diloaksi gempa saat ini,  guncangan masih dirasakan, tanah bergetar dan seketika melambat.

Nampak, beberapa warga juga merasakan gempa tersebut. Kendati terus terjadi , masyarakat tetap melakukan aktivitas di dalam dan luar posko, seperti anak-anak terlihat sedang bermain karet. Mengisyaratkan mereka sudah terbiasa akan .

Sedangkan masyarakat lain juga nampak saling berbincang di posko bencana. Pada saat kejadian, situasi cuaca terlihat cerah dihiasi dengan awan putih sehingga rasa panas terasa hingga di dalam posko.

Tak nampak pula eskpresi kegelisahan, seraya mereka telah berangsur pulih dari trauma yang mereka rasakan akibat gempa.

Di Desa Cisarua, Kampung Sarampad, Kecamatan Cugenang, Kabupaten ini tampak hancur. Jalananan banyak yang rusak, lantaran kondisi tanah banyak yang retak dan terbelah sehingga tak bisa dilalui oleh kendaraan roda empat.

(Mutia Dheza Cantika)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here